One Piece Live Action Tidak Lebih Baik dari Wednesday, Warganet Korea: Membosankan Sekali

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 07 September 2023 | 19:15 WIB
One Piece Live Action Tidak Lebih Baik dari Wednesday, Warganet Korea: Membosankan Sekali
One Piece Live Action di Netflix (netflix) - One Piece Live Action Tidak Lebih Baik dari Wednesday, Warganet Korea: Membosankan Sekali
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meski banyak menuai pujian, serial One Piece Live Action rupanya tidak luput dari komentar buruk netizen. Beberapa dari mereka, bahkan menilai bahwa One Piece Live Action tidak lebih baik dari Wednesday yang juga tayang di Netflix.

Mau tahu bagaimana komentar buruk warganet pada live action hasil adaptasi dari manga karya Eiichiro Oda ini? Simak informasi berikut!

Komentar buruk warganet Korea terhadap One Piece Live Action

One Piece Live Action tampaknya menarik minat penggemar dari berbagai negara termasuk netizen Korea hingga dibandingkan dengan Wednesday.

Wednesday dan One Piece Live Action sama-sama memiliki delapan episode dan menjadi populer di Netflix.

Wednesday adalah serial televisi komedi horor Amerika yang diangkat dari karakter Wednesday Addams karya Charles Addams.

Sementara itu, One Piece Live Action merupakan serial yang mengisahkan petualangan bajak laut dengan lima karakter utama Luffy, Zoro, Sanji, Nami, dan Usopp.

Serial One Piece Live Action berhasil mendapat apresiasi, bahkan menjadi trending di beberapa negara, namun netizen Korea malah sebaliknya.

Berdasarkan data One Piece Live Action berhasil menduduki posisi pertama di 84 negara. Hasil ini, melebihi Wednesday dan Stranger Things Season 4.

Baca Juga: 5 Karakter Ini Bakal Muncul di One Piece Live Action Season 2, Kapan Tayang?

Di Indonesia, One Piece Live Action juga berhasil menuai berbagai pujian. Sejauh ini, One Piece Live Action dinilai sebagai salah satu adaptasi anime yang cukup berhasil.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI