Otto Hasibuan Ungkap Tak Ditemukan Sianida dalam Hati dan Urine Mirna Salihin, Ahli: Ada yang Nyuntik Usai Meninggal

Jum'at, 06 Oktober 2023 | 18:05 WIB
Otto Hasibuan Ungkap Tak Ditemukan Sianida dalam Hati dan Urine Mirna Salihin, Ahli: Ada yang Nyuntik Usai Meninggal
Otto Hasibuan di Close The Door (Tangkapan Layar/YouTube)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Otto Hasibuan kembali membuka kejanggalan kasus Kopi Sianida yang membuat kliennya, Jessica Wongso divonis 20 tahun penjara.

Salah satunya, Otto Hasibuan mengungkit kembali soal ditemukannya racun sianida dalam lambung Mirna Salihin tanpa autopsi setelah 3 hari meninggal dunia dan diformalin.

Padahal sebelumnya, hasil pemeriksaan forensik tidak menemukan adanya racun sianida ketika Mirna Salihin baru saja meninggal dunia dan belum diformalin.

"70 menit setelah Mirna meninggal, dilakukan pemeriksaan. Itu masih fresh, hasilnya negatif sianida," kata Otto Hasibuan dalam talkshow bersama Karni Ilyas TV One, Jumat (6/10/2023).

Setelah 3 hari dan sudah diformalin, hasil pemeriksaan ulang yang hanya mengambil sampel dari lambung justru menemukan adanya sianida 0,2 mg.

Jessica Wongso dalam persidangan kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin. (Netflix Indonesia/Ice Cold: Murder, Coffee, Jessica Wongso)
Jessica Wongso dalam persidangan kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin. (Netflix Indonesia/Ice Cold: Murder, Coffee, Jessica Wongso)

"Kemudian 3 harinya saat dia mau dikubur, kemudian Krishna Murti untuk bisa diautopsi. Mulai diambil sampelnya 3 hari kemudian dan ditemukanlah 0,2 mg sianida," kata Otto Hasibuan.

Menurut Otto Hasibuan, sangat aneh bila racun yang awalnya tidak ada dalam tubuh mendadak ada setelah beberapa hari meninggal dunia.

Karena itu, Otto Hasibuan mengatakan ada seorang ahli yang menduga bahwa racun sianida itu disuntikkan ke dalam lambung Mirna Salihin setelah meninggal dunia.

"Menurut ahli kita, kalau itu terjadi berarti ada yang memasukkan racun setelah Mirna meninggal dunia," ujar Otto Hasibuan.

Baca Juga: Sebut Pratama Arhan Miskin, Valdi Ghifari Sahabat Marshella Aprilia Akhirnya Minta Maaf

Namun, ada pula dokter lain yang mengatakan bahwa tubuh manusia memang mengandung sianida. Begitu pula dengan beberapa makanan dan minuman, seperti apel yang hanya mengandung sianida jumlah sedikit dan tidak mematikan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI