Alam Ganjar dan Eca Aura Nonton Debat Capres 2024 Bareng, Unggahan Siti Atikoh Kode Beri Restu

Rabu, 13 Desember 2023 | 12:47 WIB
Alam Ganjar dan Eca Aura Nonton Debat Capres 2024 Bareng, Unggahan Siti Atikoh Kode Beri Restu
Alam Ganjar dan Eca Aura (Kolase jatengprov, Instagram/elsaajapasal)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kedekatan anak Ganjar Pranowo, Alam Ganjar dengan Eca Aura kembali mencuri perhatian publik saat momen debat Capres 2024 semalam, Selasa (12/12/2023).

Pada acara debat Capres 2023 di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Eca Aura terlihat duduk bersebalahan dengan Alam Ganjar di depan Siti Atikoh, istri Ganjar Pranowo.

Eca Aura dan Alam Ganjar ini duduk di tribun penonton khusus pendukung pasangan calon capres nomor urut 3, yakni Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Alam Ganjar tampil mengenakan kemeja putih dengan rompi hitam seperti pendukung Ganjar Pranowo lainnya. Sedangkan, Eca Aura terlihat mengenakan baju berwarna hitam.

Beberapa kali Eca Aura dan Alam Ganjar juga tertangkap kamera sedang berbincang dan tertawa bersama di sela debat Capres 2024.

Muhammad Zinedine Alam Ganjar, anak Capres Ganjar Pranowo. (Suara.com/Bagaskara)
Muhammad Zinedine Alam Ganjar, anak Capres Ganjar Pranowo. (Suara.com/Bagaskara)

Bahkan, istri Ganjar Pranowo, Siti Atikoh juga sempat merekam kebersamaan Eca Aura dan Alam Ganjar yang diunggah di Instagram story-nya.

Dalam video singkat itu, keduanya sama-sama memberikan kode 3 jari sebagai bentuk dukungan untuk Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Karena keakraban mereka yang tertangkap kamera itulah, warganet lantas bertanya-tanya Alam Ganjar dan Eca Aura sudah berpacaran atau tidak.

"Kayaknya jadian beneran, ikut bahagia," kata @ammac**.

Baca Juga: Siapa Erwin Japasal? Ayah Eca Aura yang Ternyata Bukan Orang Sembarangan

"Fix ini pacaran," kata @alvino***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI