Suara.com - Ammar Zoni kembali ditangkap untuk ketiga kali dalam kasus narkoba. Kali ini, dia berdalih memakai narkoba karena stres digugat cerai istrinya, Irish Bella.
"Iya itu alasannya Ammar, bahwasanya dia 'bang ini pelarianku karena stres gara-gara Ibel (Irish Bella) tetap kekeh minta cerai," ujar Abdullah Emile, sabahat dan mantan pengacara Ammar Zoni saat ditemui di Polres Metro Jakarta Barat, Kamis (14/12/2023).

Menurut Abdullah, Ammar Zoni hilang akal karena terlalu sakit hati dengan perkataan Irish Bella. Kepada Abdullah, Ammar bilang Irish selalu menuduhnya belum bersih dari narkoba sejak bebas dari penjara pada Oktober lalu.
"Alasannya dia bilang 'aku kecewa sama Ibel (Irish Bella), karena Ibel terus menuduh aku menggunakan narkoba, padahal aku sudah berhenti,'" ujar Abdullah masih meniru ucapan Ammar Zoni.
Pengakuan Ammar Zoni ini memicu emosi warganet. Ayah dua anak itu ramai dihujat dan disebut playing victim oleh netizen karena dia menyalahkan Irish Bella saat dirinya melakukan aktivitas haram itu.

"King (of) playing victim," komentar akun @ess*** dalam kolom komentar unggahan akun @rumpi_gosip, Jumat (15/12/2023).
"Dia yang pake, istri yang disalahin. Ampun deh," ujar akun @cun***.
"Lo yang berbuat, pakai alasan karena istri. Dasar nggak tahu diri," kata akun @waw***.
"Playing victim banget nih, toxic," imbuh akun @uni***.
Baca Juga: Lari dari Masalah Perceraian Irish Bella, Ammar Zoni Pilih Dibudaki Narkoba
Sementara, alam rilis kasus yang digelar di Polres Metro Jakarta Barat hari ini, terbukti bahwa Ammar Zoni memang sudah berkali-kali mengonsumsi narkoba sejak bebas dua bulan lalu.