"Kalau dari kita intinya kita turut berbahagia, semoga ini yang terakhir untuk mereka berdua dan InsyaAllah lancar terus kedepannya, awet, prosesnya juga dipermudah," sambung Dinar Salsa.

Sementara itu, Inge sebagai pihak wedding organizer yang sebelumnya mengurus acara lamaran membenarkan bahwa Ayu Ting Ting memang menginginkan konsep Melayu dan bernuansa serba putih.
Karena itu, dekorasi acara lamarannya hanya menggunakan bunga berwarna putih dan baju Ayu Ting Ting serta Muhammad Fardana sesuai adat Melayu.
"Kemarin sih konsepnya mengambil budaya Melayu, nuansanya putih. Ayu sama mas Dana pakai nuansa putih. Kemudian, kedua keluarga konsep warna-warna alam," kata Inge.
Begitu pula yang diungkap Anindita Dewayani bahwa Ayu Ting Ting menginginkan kemasan seserahannya ketika lamaran sesuai dengan konsep acara yang serba putih.
"Temanya lebih ke warna putih dan tray-nya pun yang dipilih bukan warna putih, warna silver tapi tone-nya sama dan bersih yang dipilih mba Ayu," kata Anindita Dewayani.