Paula Verhoeven Mendadak Tampil Syar'i, Istri Baim Wong Bakal Hijrah?

Senin, 26 Februari 2024 | 19:47 WIB
Paula Verhoeven Mendadak Tampil Syar'i, Istri Baim Wong Bakal Hijrah?
Paula Verhoeven (instagram)

Suara.com - Paula Verhoeven mendadak kejutkan penggemarnya usai mengunggah foto penampilannya yang tak biasa.

Perempuan yang berprofesi sebagai model sekaligus influencer itu mengganti tampilannya sehingga membuat penggemarnya terpana.

Mendadak, Paula Verhoeven tampil dengan balutan busana tertutup. Ia tampil mengenakan setelan gamis dan hijab besar berwarna cokelat.

Dalam unggahan tersebut Paula membagikan beberapa foto. Mulai dari penampilannya hingga acara yang dijalani.

Ya, perubahan penampilan Paula Verhoeven ini terjadi lantaran ia menghadiri acara kajian.

Pada unggahan itu Paula memamerkan potretnya dalam berbagai pose mengenakan busana syar'i. Dirinya memadukan busana ini dengan tas hitam dan sepatu putih.

Ia juga membagikan momen pertemuannya dengan Dewi Sandra di acara tersebut. Keduanya berswafoto dengan berbagai gaya.

Paula juga membagikan ilmu yang ia dapat dari kajian tersebut. Rupanya sang pemateri tengah menjelaskan mengenai perbedaan komunikasi lelaki dan perempuan.

Perempuan disebut-sebut lebih banyak mengeluarkan kata dibanding lelaki. Hal ini juga memengaruhi kondisi rumah tangga.

Baca Juga: Nadya Mustika dan Rizky DA Tepergok Kenakan Baju Senada saat Sunat Anak: Kayak Pasangan Tertukar

"Tadi pagi… Banyak ilmu yg didapat," tulis Paula sebagai keterangan.

Baim Wong dan Paula Verhoeven. [Instagram]
Baim Wong dan Paula Verhoeven. [Instagram]

Unggahan Paula pun mencuri perhatian publik. Tak sedikit yang mengomentari perubahan gaya busananya tersebut. Ia bahkan didoakan agar istikamah dalam menggunakan hijab.

"Pangling cakep banget Paula," puji seorang warganet.

"Masyaallah cantik banget mba paula...sangat cocok banget pake seperti itu," timpal warganet lain.

"Masya Allah lebih cantik kalo begini terus kak Paula Verhoeven semoga senantiasa diberikan hidayah dan bisa selalu Istiqomah, karena itu perintah langsung dari Allah dan hadist sahihnya 'tidak akan pernah masuk surga wanita yang tidak mau menutup auratnya'," tulis salah satu warganet.

"MasyaAlloh tabarakalloh Paula cantik nya alami, semoga bisa berhijab ke depannya," tambah warganet yang berbeda.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI