Kisah Kocak Chef Renatta Bertemu Supir Taksi yang Tak Mengenalinya: Mbak Mirip Artis Renatta!

Minggu, 21 April 2024 | 18:00 WIB
Kisah Kocak Chef Renatta Bertemu Supir Taksi yang Tak Mengenalinya: Mbak Mirip Artis Renatta!
Chef Renatta. (Instagram/shilamakeup)

Suara.com - Baru-baru ini, chef Renatta Moeloek membagikan kisah lucunya ketika berinteraksi dengan seorang supir taksi. Kisah ini dibagikannya melalui unggahan Instagram Story pada Sabtu (20/4/2024).

Renna Moeloek memulai dengan menulis percakapannya dengan supir taksi laki-laki yang usianya sudah di atas sang juru koki.

Chef Renatta. (Instagram/lookboutiquestore)
Chef Renatta. (Instagram/lookboutiquestore)

"Pernah terjadi di sebuah taxi. Driver: 'Wah, mbaknya mirip banget sama chef Renatta ya, itu lho artis yang masai-masak, tau kan? Bener deh, sekilas mirip banget'," tulisnya.

Kala itu mantan pacar Dikta Wicaksono itu pun hanya mengiyakan saja sambil meyakinkan sang supir bahwa teman-temannya pun berkata hal sama.

BACA JUGA: Chef Renatta Akhirnya Akui Kiki Layak Menang di MasterChef Indonesia Season 11, Tapi ...

BACA JUGA: Chef Renatta Ungkap Fenomena MasterChef Indonesia season 11, Kecewa dengan Warganet yang Lakukan Hal Ini

"Saya: 'Iya pak banyak banget yang bilang ke saya, saya mirip chef Renatta. Teman-teman saya juga bilang begitu'," jawab Renatta usil.

Sang supir pun tetap lanjut mengomentari betapa miripnya Renatta dengan dirinya yang tampil di televisi. Lalu, supir tersebut meminta foto bersama.

Cerita lucu chef Renatta (Instagram)
Cerita lucu chef Renatta (Instagram)

"Driver: (setelah komen-komen tentang kemiripan saya sama chef Renatta) 'Saya boleh minyya foto nggak? Saya mau tunjukkin ke temen-temen saya dapet customer mirip banget chef Renatta'," pinta supir tersebut.

Juri Master Chef itu pun mengizinkan sambil tertawa mendengar permintaan sang supir.

Pada akhir ceritanya, Renatta pun bergurau, "Setelah turun dari mobil, saya mengakui kalau saya memang mirip chef Renatta."

Unggahan Renatta itu pun viral di media sosial dan banyak warganet yang berspekulasi alasan sang supir tidak mengenali Renatta.

"Mungkin chef Renatta mesen bukan pake nama asli dia. Wajar kalo driver-nya bilang mirip wkwk," duga @zikri***, dikutip dari kolom komentar di unggahan @lambeturah.ina.

"Dia mesen offline apa taxi online ya? Jadi penasaran sama namanya Renatta atau bukan di aplikasinya," kata @merpati***.

"Mungkin waktu naik taksinya chef Renatta lagi pakai topi dan masker," imbuh @travel***.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI