Kasus KDRT yang Dialami Cut Intan Nabila Pancing Amarah Enzy Storia hingga Larissa Chou

Selasa, 13 Agustus 2024 | 17:35 WIB
Kasus KDRT yang Dialami Cut Intan Nabila Pancing Amarah Enzy Storia hingga Larissa Chou
Cut Intan Nabila [Instagram]

Suara.com - Selebgram sekaligus mantan atlet anggar, Cut Intan Nabila mengungkap kasus KDRT yang dilakukan oleh suaminya, Armor Toreador.

Perempun yang belum lama ini melahirkan anak ketiga itu mengunggah bukti dirinya dianiaya oleh Armor Toreador melalui akun Instagram-nya.

Cut Intan mengunggah video rekaman CCTV di akun Instagram-nya, @cut.intannabila. Dalam video diduga sang suami melakukan KDRT di atas kasur.

Saat aksi KDRT terjadi, terlihat bayi mereka yang baru lahir bulan lalu, ikut tertendang oleh Armor.

Dalam caption video, Cut Intan Nabila mengaku sudah beberapa kali dianiaya oleh sang suami. Namun dia bertahan demi buah hatinya.

"Selama ini saya bertahan karena anak, ini bukan pertama kalinya saya mengalami KDRT, ada puluhan video lain yang saya simpan sebagai bukti," tulis Cut Intan di caption video.

Potret Cantik Cut Intan Nabila (Instagram)
Potret Cantik Cut Intan Nabila (Instagram)

Tidak hanya itu, Cut Intan Nabila menduga suaminya sudah beberapa kali main serong dengan perempuan lain.

"Lima tahun sudah berumah tangga, banyak nama wanita mewarnai rumah tangga saya, beberapa bahkan teman saya. Sudah berkali-kali saya maafkan, tapi tak pernah terbuka hatinya," imbuhnya.

Cut Intan pun menyesali telah memaafkan sang suami atas segala perbuatan kasar dan perselingkuhan yang sering dilakukan oleh sang suami.

Baca Juga: Profil Cut Intan Nabila, Selebgram Sekaligus Mantan Atlet Anggar yang Alami KDRT

"Ternyata benar, perselingkuhan dan KDRT tidak akan pernah berubah, maafkan saya jika selama ini menutup diri, membuat beberapa konten menyinggung, saya seorang diri tidak pernah membuka aib rumah tangga saya," tuturnya.

Potret Cantik Cut Intan Nabila (Instagram)
Potret Cantik Cut Intan Nabila (Instagram)

Cut Intan pun mengaku mau mengungkap kejahata suaminya karena sudah tidak tahan dengan perlakuan kasar Armor.

"Saya jaga martabatnya, hari ini saya sudah tidak bisa menahan semua sendiri," ujar Cut Intan.

Unggahan video tersebut langsung mendapat perhatian dari warganet. Bahkan beberapa artis turut memberi komentar. Salah satu Enzy Storia.

"Mbakkk, semoga mendapatkan perlindungan dan keadilan ya," tulis Enzy Storia.

Tidak ketinggalan Cut Meyriska yang meminta Cut Intan Nabila untuk meninggalkan suaminya tersebut.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI