
Di sisi lain, saat ini Indra Bruggman telah menjalani proses pemulihan matanya. Sang aktor juga masih harus rutin mengirimkan foto keadaan matanya kepada dokter yang menanganinya di Korea Selatan.
"Setiap sebulan sekali diharuskan kirim foto ke sana, mereka mau lihat perkembangannya sampai sejauh apa. Kalau perlu tindakan lagi ya saya terpaksa harus datang lagi ke sana (Korea Selatan)," imbuh Indra Bruggman.