Ternyata Berakhlak Mulia, Gestur El Rumi Siapkan Makanan untuk Syifa Hadju Dipuji

Yohanes Endra Suara.Com
Rabu, 04 September 2024 | 12:58 WIB
Ternyata Berakhlak Mulia, Gestur El Rumi Siapkan Makanan untuk Syifa Hadju Dipuji
El Rumi dan Syifa Hadju. (Instagram/syifahadju)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Interaksi antara musisi Ahmad Dhani dan putra keduanya, El Rumi belakangan viral di media sosial. Belum lama ini, beredar sebuah momen di mana Ahmad Dhani memimpin doa sebelum konser Dewa 19.

Dalam doanya, Ahmad Dhani menyempatkan diri untuk mendoakan agar akhlak anak-anaknya, terutama El, diperbaiki. Ya, putra kedua Ahmad Dhani dan Maia Estianty tersebut memang suka bertingkah jahil dan kocak.

Namun, El sebenarnya memiliki kepribadian yang positif. Terlepas dari kelakukannya yang suka iseng sejak kecil, El baru-baru ini justru memperlihatkan bahwa dirinya merupakan sosok penyayang dan perhatian. Terutama pada sang pacar, Syifa Hadju.

Adapun hal itu terlihat dalam sebuah momen makan malam bersama keluarga, El tampak perhatian pada Syifa. Di mana, El memastikan jika piring Syifa panas atau tidak agar tangan mantan kekasih Rizky Nazar tersebut tidak kepanasan. Selain itu, terdapat pula momen romantis saat El sangat telaten memisahkan caviar dari makanan Syifa.

Selain itu, momen keromantisan El yang lain juga sempat dibocorkan oleh istri Ali Syakieb, Margin. Margin mengungkap bahwa El Rumi merupakan seorang gentleman karena rela suwirkan daging ayam untuk Syifa Hadju saat mereka tengah makan bareng.

“He’s such a gentleman. Cipa bener-bener dijadiin ratu banget, Daging ayam aja dia suwir-in buat Cipa,” ungkap Margin dalam sebuah tangkapan layar yang sempat beredar luas beberapa waktu lalu.

Sontak saja, keromantisan El Rumi pada Syifa Hadju ini membuat warganet ikutan klepek-klepek. Banyak dari mereka yang menyebut Syifa Hadju beruntung lantaran mendapatkan princess treatment dari El Rumi.

“Moga sampai nikah ya,” tulis warganet.

Baca Juga: Beda dari Kakak Fuji, Al Ghazali dan El Rumi Tak Minta Pelangkah Walau Dul Jaelani Nikah Duluan

“Semoga langgeng ya Cipa,” komentar warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI