Akting Jadi Pacar Abidzar, Zee Eks JKT48: Ada yang Kepanasan?

Rabu, 25 September 2024 | 14:11 WIB
Akting Jadi Pacar Abidzar, Zee Eks JKT48: Ada yang Kepanasan?
Zee JKT48 [Instagram]

Suara.com - Abidzar Al Ghifari dan Azizi Asadel atau Zee eks JKT48 ikut membintangi serial terbaru garapan Falcon Pictures, Sekotengs. Keduanya berperan sebagai dokter koas yang menjalin hubungan asmara.

"Kami jadi pasangan ya," ujar Abidzar Al Ghifari dalam sesi jumpa pers di kawasan Duren Tiga, Jakarta, Selasa (24/9/2024).

Zee kemudian berbagi cerita tentang bagaimana pengalaman beradu peran dengan Abidzar Al Ghifari. Awalnya, Zee sempat menjawab dengan ragu hingga membuat Abidzar ikut bereaksi.

"So far so good seru sih, karena anaknya fun dan juga baik," kata Zee dengan nada ragu, yang disambut tawa para pemain lain.

"Kok kamu ragu-ragu gitu sih? Ragu-ragu sekali kamu ya," timpal Abidzar Al Ghifari. "Seru kok, seru, seru," jawab Zee, juga sambil tertawa.

Namun setelahnya, Zee kembali menggoda Abidzar Al Ghifari. Ia bertanya apakah benar akting mereka sebagai sepasang kekasih membuat seseorang terbakar cemburu.

"Kalau dibilang bikin kepanasan, nggak sih. Emang ada yang kepanasan?," tanya Zee iseng.

"Apa yang kepanasan?," sahut Abidzar Al Ghifari.

Abidzar Al Ghifari saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (3/9/2024) [Suara.com/Tiara Rosana].
Abidzar Al Ghifari saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (3/9/2024) [Suara.com/Tiara Rosana].

Abidzar Al Ghifari dan Zee memang tampil sebagai sepasang kekasih. Namun menurut keduanya, karakter Maudy dan Ezra yang mereka perankan terbilang cukup menggelikan dalam berpacaran.

Baca Juga: Nyanyi Bareng Abidzar hingga Dapat Ciuman dari Umi Pipik, Sintya Marisca Anak Siapa?

"Maudy ini lucu, tapi ada gregetnya juga sih. Gemes gitu. Mereka ini pasangan alay sebenernya," jelas Zee.

"Mereka ini alay, lebay, kamseupay, semuanya deh," timpal Abidzar Al Ghifari.

Disutradarai Robby Ertanto, serial Sekotengs rencananya akan mulai tayang di Prime Video pada 26 September 2024.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI