Suara.com - Kabar duka soal berpulangnya ayah Uya Kuya menunjukkan kepada publik soal sikap asli dari seorang Raffi Ahmad.
Terutama usai suami dari Nagita Slavina tersebut dilantik sebagai pejabat. Meski sama-sama pejabat seperti Uya Kuya, posisi Raffi Ahmad bisa dibilang lebih mentereng sebagai Utusan Khusus Presiden.
Namun posisi tersebut tidak membuat Raffi Ahmad melupakan persahabatan.
Masih mengenakan pakaian khas pejabat, Raffi Ahmad mendatangi rumah duka dan menyampaikan belasungkawa kepada keluarga Uya Kuya.
Saat itu, seperti yang terunggah dalam akun TikTok @omeletteic, Raffi mengenakan bawahan berupa celana kain berwarna gelap. Bawahan tersebut dipadukan dengan kemeja berwarna putih.
Penampilan sederhana Raffi Ahmad tersebut ditambah dengan pernyataan soal mendiang ayah Uya Kuya membuat publik ramai memberikan sanjungan.
Apalagi kenangan yang diingat oleh Raffi Ahmad dengan mendiang berkaitan dengan pengalaman mereka ketika berada di tanah suci bersama.
"Dengan ayah Uya Kuya, kita pernah bertemu di tanah suci bareng. Beliau baik sekali," kata Raffi Ahmad.
Ditambah lagi, keluarga Uya Kuya disebut menjadi salah satu motivasi Raffi Ahmad terjun ke dunia politik.
Baca Juga: Momen Baim Wong Caper ke Nagita Slavina Saat Ada Paula Verhoeven, Wajah Kecut Mbak Lala Jadi Sorotan
"(Saya) termotivasi untuk masuk ke politik itu karena keluarganya juga," sambung Raffi Ahmad.