Firdaus Oiwobo Ngaku Punya Tambang Batu Bara, Hotman Paris: Preet

Sabtu, 15 Februari 2025 | 10:45 WIB
Firdaus Oiwobo Ngaku Punya Tambang Batu Bara, Hotman Paris: Preet
Hotman Paris Hutapea - Firdaus Oiwobo (ANTARA/Suara.com/Rena Pangesti)

Suara.com - Hotman Paris tidak henti-hentinya menyerang pribadi Firdaus Oiwobo di Instagram. Kali ini Hotman Paris mengunggah video yang diambil dari TikTok.

Dalam video, Firdaus Oiwobo mengaku punya beberapa usaha tambang. Diduga di video tersebut diunggahnya menanggapi perihal kabar Berita Acara Sidang kepemilikannya dibekukan.

"Gua lagi mikirin tambang batu bara, gua lagi mikirin tambang emas, tambang uranium," ungkap Firdaus dalam video tesebut.

"Eh lu (Hotman Paris) ngomongin BAS gua. Lucu banget lu," sambungnya.

Melihat video tersebut, Hotman Paris menilai Firdaus hanya omong kosong.

"Ngaku punya tambang batubara, tambang emas dan tambang uraniaum!! Pretttt!," ungkap Hotman Paris di keterangan video tersebut.

Pengacara asal Medan ini pun mengaku tidak mengerti dengan jalan pikiran seorang Firdaus.

"Apa ya isi otak ini orang?," tutur Hotman.

Kesal dengan video tersebut, Hotman Paris pun sesumbar menantang Firdaus untuk menunjukan deposito yang dimilikinya. Kabarnya Firdaus mempunyai deposito mencapai Rp50 miliar.

Baca Juga: Melawan, Firdaus Oiwobo Kutip Pernyataan Adnan Buyung Nasution: Sumpah Advokat Dijadikan Alat Politik oleh MA

"Aku tangtang buktikan! Hotman bisa buktikan punya deposito Ratusan miliar dalam hitungan detik! Tapi hotman siap donasi untuk rawat gigimu! Gigi pemilik gunung uranium nggak gitu," terang Hotman Paris.

Firdaus Oiwobo - Hotman Paris Hutapea (Suara.com/Rena Pangesti/Instagram/hotmanparisofficial)
Firdaus Oiwobo - Hotman Paris Hutapea (Suara.com/Rena Pangesti/Instagram/hotmanparisofficial)

Beberapa warganet pun langsung merespons unggahan tersebut. Mereka memberi beragam komentar mengenai video tersebut.

"Kalau kaya minimal giginya dibersihin dulu pak," timpal seorang warganet.

"Uranium ini yang di film captain America brave new world," sambung warganet lainnya.

"Bang Firdaus biaya jasa service mesin cuci samsung berapa bang? Bisa home service?" tulis warganet lainnya.

"Nggak tahu lagi, kok ada orang kayak gitu. Gimana perasaan anak bininya ya lihat dia kek gitu?" tanya warganet.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI