5. Yuni Shara

Yuni Shara juga menunaikan ibadah umrah di akhir Februari 2025. Kali ini, dia menjalani puasa Ramadan di Makkah tanpa ditemani anak-anaknya.
Meskipun demikian, pengalaman ini tetap menjadi momen spesial dalam perjalanan religiusnya.
6. Rey Mbayang dan Dinda Hauw

Pasangan artis Rey Mbayang dan Dinda Hauw ikut serta dalam rombongan umrah yang dipimpin oleh Natta Reza.
Ini merupakan pengalaman pertama bagi mereka menjalankan puasa hari pertama di Tanah Suci, menjadikannya momen yang sangat berkesan bagi pasangan ini.
7. Anisa Rahma dan Anandito Dwis

Anisa Rahma dan suaminya, Anandito Dwis, sudah terbiasa menunaikan umrah bersama anak-anak mereka. Namun, kali ini mereka hanya membawa putri bungsu mereka, sementara si kembar tetap di rumah.
Ramadan pertama mereka di Makkah menjadi pengalaman spiritual yang berbeda.
Menjalani ibadah puasa di Tanah Suci tentu memberikan pengalaman yang berbeda dan lebih bermakna. Ketujuh artis ini beruntung bisa merasakan nikmatnya beribadah di tempat yang penuh keberkahan.
Semoga ibadah mereka diterima dan membawa berkah bagi kehidupan mereka ke depannya!
Kontributor : Chusnul Chotimah
Baca Juga: Hotel Gratis di Masjid Istiqlal, Musafir Bisa Ibadah dengan Nyaman Saat Ramadan