Buntut Guyon Janda Semakin di Depan, Raffi Ahmad Minta Maaf: Ini Refleks

Selasa, 25 Maret 2025 | 19:53 WIB
Buntut Guyon Janda Semakin di Depan, Raffi Ahmad Minta Maaf: Ini Refleks
Raffi Ahmad dalam kunjungannya ke kantor Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia, Jakarta, Rabu (19/2/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Suara.com - Raffi Ahmad akhirnya buka suara menanggapi teguran Majelis Ulama Indonesia (MUI) ihwal guyonan yang dianggap kelewat batas di program Ramadan 1446 H.

Dalam klarifikasinya, Raffi Ahmad mengapresiasi sikap MUI yang sigap mengawal penyiaran di Indonesia demi kualitas siaran yang baik selama Ramadan 1446 H.

"Saya mengapresiasi langkah MUI yang terus melakukan perbaikan untuk meningkatkan kualitas siaran TV Ramadan," ujar Raffi Ahmad.

Raffi Ahmad mengungkap, ia sudah berkomunikasi dengan Ketua MUI Bidang Informasi dan Komunikasi, KH Masduki Baidlowi, soal guyonan kontroversi.

Suami Nagita Slavina itu mengaku, sudah menyampaikan permintaan maaf secara langsung baik kepada MUI maupun Masduki Baidlowi. 

Raffi Ahmad dilantik sebagai Utusan Khusus Presiden (Instagram/raffinagita1717)
Raffi Ahmad dilantik sebagai Utusan Khusus Presiden (Instagram/raffinagita1717)

"Saya sudah komunikasi dengan Ketua MUI (Bidang Infokom) Bapak Kyai Masduki Baidlowi dan saya juga menyampaikan permohonan maaf pada beliau dan kepada MUI," sambung Raffi Ahmad.

Dengan adanya teguran dari MUI, menantu Rieta Amilia tersebut menegaskan akan berbenah diri sehingga tidak sembarang melempar guyonan saat tampil di televisi.

"Ini jadi pelajaran penting bagi saya. Ini bukan kesengajaan semata-mata karena refleks," ucap Raffi Ahmad.

Anak Amy Qanita tersebut berjanji, tidak akan mengulangi kesalahan serupa melempar guyonan tidak etis selama mejeng di acara televisi, terutama program Ramadan.

Baca Juga: Ekpresi Shanaz Kaget Irwansyah Sahur Bareng Satu Meja dengan Raffi Ahmad Disorot

"Saya berkomitmen, Insyaallah untuk siaran ke depan akan lebih baik lagi," kata Raffi Ahmad, dilansir dari laman resmi MUI pada Selasa (25/3/2025).

Pada penutupnya, Raffi Ahmad memberi pengumuman selaku Utusan Khusus Presiden. Dia mengungkap, jajarannya akan berinteraksi dengan MUI untuk menunaikan program pembinaan generasi muda.

"Setelah lebaran, kami selaku Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni akan melakukan kerja sama dengan MUI dalam pembinaan generasi muda, khususnya generasi muda Islam dalam mengoptimalkan kontribusi bagi pewujudan generasi Emas," kata Raffi Ahmad.

Empat kali guyonan tak etis

Raffi Ahmad tercatat setidaknya empat kali melempar guyonan tidak etis di acara televisi selama Ramadan 1446 H.

Dalam tayangan 'Kuis Gaspol' pada (9/3/2025), Raffi Ahmad bereaksi terhadap joget vulgar yang dilakukan oleh seorang talent bernama Fanny.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI