Pengakuan Nadin Amizah Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat Tuai Komentar Nyinyir

Yohanes Endra Suara.Com
Rabu, 02 April 2025 | 23:53 WIB
Pengakuan Nadin Amizah Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat Tuai Komentar Nyinyir
Nadin Amizah (Instagram/cakecaine)

Nadin lantas menegaskan sama sekali tidak bermaksud untuk menyerang pihak mana pun. Ia hanya ingin mengungkapkan perasaannya yang sebenarnya.

"Boleh nggak sih gue dikasih kebebasan untuk bilang gue menyesal? Nggak papa lo untuk kalian bilang menyesal akan sesuatu," tegasnya.

Potret Nadin Amizah (Instagram)
Potret Nadin Amizah (Instagram)

Sebagai contoh, Nadin Amizah mengaku juga menyesal berpacaran dengan beberapa orang.

Nadin pun pernah menyesal mewarnai rambutnya menjadi ungu.

Meskipun menyesal, Nadin juga mengakui hal-hal positif yang ia dapatkan dari ajang pencarian bakat.

Nadin jadi bertemu dengan orang-orang hebat, belajar tentang industri musik, dan semakin yakin dengan jalan yang dipilihnya.

"Aku jadi kenal Gamal, Vidi. Mereka judges aku pada saat itu. Aku juga jadi tahu bagaimana cara televisi bekerja, industrinya, orang-orangnya," beber Nadin.

"Aku pengin jadi pencipta, aku tidak bisa menyanyikan lagu yang dipilihkan orang. Itu datengnya karena aku dari ajang pencarian bakat," tambahnya.

Kendati begitu, Nadin merasa berhak menyesal dan tak ingin mengulangi masa lalunya itu.

Baca Juga: Kolaborasi Epik! Nadin Amizah dan Kunto Aji Bersanding dengan Gondrong Gunarto di Land of Leisures 2024

"Hanya karena aku bersyukur aku pernah melewati sesuatu, bukan berarti aku mau ngelakuin hal itu lagi," pungkasnya.

Menanggapi pernyataan maupun klarifikasi Nadin Amizah, netizen tetap saja nyinyir.

"Padahal sendirinya sampai sekarang tiap manggung juga makeupnya dangdut.. yaAllah maap jadi keceplosan kan," sindir akun @mynameisse***.

"Kenapa gak mengundurkan diri aja pada saat ngerasa nggak cocok? Definisi menggoreng diri sendiri," sahut akun @ars***.

"Nadine dari dulu kalo ngomong bikin kontroversi mulu, gak belajar dari case-case sebelumnya, untung aku gak nge-fans sama sekali," komentar akun @lestaridwilesta***.

"Kacang lupa kulit itu termasuk bagian salah 1 karakter NPD," balas akun @icak_cak_cak_***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI