Sebagaimana dikuak oleh akun TikTok @tikaya627 pada Sabtu (5/4/2025), Sarwendah menjadi protektif ketika anak-anaknya disasar oleh awak media. Terutama ketika pertanyaan mengenai keputusan mualaf Ruben Onsu dilontarkan.
Menjadi hal yang sensitif, Sarwendah pun memilih pergi sembari berterima kasih kepada awak media.
Selain itu, ibu tiga anak ini berjalan sembari menutupi telinga dari anak perempuannya, Thalia.
Sikap Sarwendah ini sempat dikomentari oleh warganet.
![Sarwendah ditemui di Depok, Jawa Barat pada Selasa (25/3/2025). [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/25/16060-sarwendah.jpg)
"Yang pindah agama Ruben Onsu, kenapa Sarwendah yang ditanyain," ujar seorang warganet yang merasa gemas.
"Dulu Ruben sampai bela-belain keluarganya. Sekarang dia sendiri menjual keluarganya ke publik," tambah yang lain.
Ada pula yang memuji sikap dari Sarwendah tersebut.
"Wanita mahal. Yesus memberkati," komentar warganet.
2. Menjaga Nama Baik Mantan Suami
Baca Juga: Sarwendah Hindari Wartawan hingga Tutupi Telinga Anak saat Ditanya soal Ruben Onsu yang Mualaf
Melalui perbincangan dengan dokter Richard Lee, Sarwendah 'digoda' beberapa kali. Sarwendah digoda untuk menceritakan apa yang sebenarnya terjadi dalam rumah tangganya dengan Ruben Onsu.