Ivan Gunawan Umumkan Akan Naik Haji Tahun Ini: Bismillah Atas Izin Allah

Senin, 07 April 2025 | 20:01 WIB
Ivan Gunawan Umumkan Akan Naik Haji Tahun Ini: Bismillah Atas Izin Allah
Ivan Gunawan (Instagram)

Suara.com - Presenter dan desainer ternama Ivan Gunawan membagikan kabar bahagia melalui akun Instagram pribadinya.

Di tahun ini, sahabat dari Ruben Onsu itu dikabarkan akan menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci. Kabar tersebut disambut antusias oleh netizen dan rekan-rekan artis lainnya.

Dalam unggahannya, Ivan Gunawan memperlihatkan bukti pembayaran ibadah haji. Terlihat secarik dokumen resmi dengan materai Rp10 ribu yang telah ditandatangani sebagai bukti keseriusannya.

Meskipun tidak dijelaskan secara rinci berapa biaya yang dikeluarkan untuk keberangkatannya, namun terlihat bahwa proses administratif sudah dilakukan.

Diketahui Ivan Gunawan mendaftar melalui paket Annur Non Arbain. Sayangnya, tidak dijelaskan secara detail fasilitas yang didapatkan dalam paket tersebut.

Namun demikian, banyak yang berharap agar perjalanan haji Ivan diberikan kelancaran dan keberkahan.

Dalam keterangan unggahannya, Ivan hanya menulis singkat namun penuh makna. Ia menyampaikan niatnya berangkat ke Tanah Suci dengan menyebut nama Allah.

“Bismillah atas izin Allah tahun ini aku berangkat haji,” tulis Ivan Gunawan dalam unggahan tersebut.

Unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar positif dan doa dari warganet maupun rekan artis. Banyak yang merasa terharu dengan niat tulus Ivan dan mendoakan agar ibadahnya lancar dan menjadi haji yang mabrur.

Baca Juga: Pulang dari Gereja, Putri Ruben Onsu Alami Musibah

"Alhamdulillah," tulis penyanyi dan produser musik Maia Estianty.

"Alhamdulillah wansyukrulillah Master @ivan_gunawan," tulis seorang warganet.

"Masha Allah, alhamdulillah, mabrur ya kakak," sambung komentar lainnya.

"Semoga lancar kak ibadahnya nanti," tulis warganet dengan penuh harap.

"Semoga dimudahkan, dilancarkan, sehat. Nitip doain ya," ujar netizen lain.

"Bismillah sehat lancar kak. Aamiin," tulis netizen penuh doa.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI