Paula Verhoeven Dituduh Idap HIV, Vista Putri Ungkap Baim Wong Tak Takut Tertular

Senin, 21 April 2025 | 08:36 WIB
Paula Verhoeven Dituduh Idap HIV, Vista Putri Ungkap Baim Wong Tak Takut Tertular
Paula Verhoeven - Baim Wong (Kolase Instagram)
Vista Putri ditemui di Tebet, Jakarta Selatan pada Rabu (16/10/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]
Vista Putri ditemui di Tebet, Jakarta Selatan pada Rabu (16/10/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]

Sebab, selama ini Baim Wong menggugat Paula Verhoeven dengan alasan orang ketiga yang buktinya sudah dipersiapkan.

"Oh itu nggak tahu (jadi alasan cerai atau tidak), itu kan ranahnya Baim. Baim memutuskan menggugat wanita ini karena adanya bukti-bukti pihak ketiga," jelas Vista Putri.

Baim Wong Terpaksa Nikahi Paula Verhoeven

Vista Putri mengatakan ayah dua anak tersebut sempat merasa kasihan pada mantan istrinya, sehingga dulu bersedia menikah.

"Ya jawaban Baim, dia ngomong apa sih. Ngomong kasihan apa ya, lupa aku," ucap Vista Putri.

Padahal, Vista Putri mengatakan Baim Wong sudah dilarang oleh keluarganya untuk menikah dengan Paula Verhoeven.

"Padahal keluarganya udah nggak bolehin atau apa gitu lupa aku," ujarnya.

Bukan tanpa alasan, Vista Putri mengatakan keluarga Baim Wong ini tahu mantan istrinya memiliki penyakit yang sukar disembuhkan tersebut.

Namun, aktor 43 tahun itu dengan rasa kasihannya tetap terus menikahi Paula Verhoeven.

Baca Juga: Jennifer Coppen Ngamuk Dibilang Artis Jalur Duka Mirip Fuji: Miskin Banyak Bacot

Sayangnya, Vista Putri enggan membahasnya lebih lanjut dan berharap sekarang Paula Verhoeven sudah sembuh dari penyakitnya tersebut.

Paula Verhoeven. [Instagram]
Paula Verhoeven. [Instagram]

"Iya (keluarga Baim tahu Paula punya penyakit). Tapi, ya itu tadi. Udah ganti topik aja mas, Insya Allah sudah sembuh," katanya.

Paula Verhoeven Diduga Idap HIV

Baru-baru ini, putusan cerai Baim Wong dan Paula Verhoeven disebarkan akun Instagram @nikmine17 yang merupakan fans Nikita Mirzani.

Akun tersebut membagikan halaman 95 dari putusan Nomor 3477/Pdt.G/2024/PA.JS.

Di halaman yang dibagikan, pemohon (Baim Wong) disebut mengkhawatirkan anak-anaknya tinggal bersama Termohon (Paula Verhoeven) karena masalah kesehatan.

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI