Suara.com - Sutradara Teddy Soeriatmadja lagi-lagi menyuguhkan karya emosional lewat film terbarunya, Mungkin Kita Perlu Waktu.
Film ini menceritakan kisah dinamika keluarga yang retak lantaran masing-masing anggota keluarga memiliki duka mendalam dan luka-luka batin yang tak terlihat.
Mulai tayang di bioskop 15 Mei 2025, drama keluarga ini tentunya menjadi film yang telah ditunggu-tunggu oleh penikmat film.
Lantas, seperti apa fakta-fakta dan sinopsis film Mungkin Kita Perlu Waktu? Berikut ulasannya.
Eksplorasi Konflik Keluarga

Teddy Soeriaatmadja menyebut bahwa naskah film Mungkin Kita Perlu Waktu ditulis saat masa pandemi Covid 19, saat dirinya banyak merenungkan arti keluarga.
Teddy mengaku, ia tertarik mengeksplorasi konflik kecil yang sering diabaikan, namun perlahan dapat merusak hubungan antar anggota keluarga.
"Konflik yang paling kuat sering kali bukan yang meledak-ledak. Tapi justru yang pelan, yang enggak pernah dibahas. Itu yang saya coba hadirkan di film ini," ujar mantan suami Raihaanun ini.
Dibintangi Aktris dan Aktor Lintas Generasi

Film Mungkin Kita Perlu Waktu merupakan karya sutradara, Teddy Soeriaatmadja, yang dipersembahkan oleh Kathanika Films, Karuna Pictures, dan Adhya Pictures.
Mengangkat kisah keluarga yang dibalut dengan isu kesehatan mental, Mungkin Kita Perlu Waktu akan dibintangi oleh Lukman Sardi, Sha Ine Febryanti, Bima Azriel, Tissa Biani, Asri Welas, dan Naura Hakim.
Baca Juga: Muncul di Cannes, Syahrini Beli Tiket Rp164 Juta atau Tertolong Koneksi Suami?
Perubahan Akhir Cerita Film

Hal yang menarik saat proses produksi film ini adalah keputusan untuk mengubah akhir cerita yang telah dihasilkan dari penayangan perdana di Jogja-NETPAC Asian Film Festival.
Teddy selaku sutradara merasa perlu memberikan akhir yang lsesuai bagi masing-masing karakter setelah melakukan riset terkait respon dari penonton.
Hal ini menunjukkan betapa fleksibelnya proses kreatif dalam pembuatan film untuk mencapai hasil yang dapat memanjakan penikmat film.
Peran Ganda Lukman Sardi

Dalam film Mungkin Kita Perlu Waktu, Lukman Sardi tak hanya tampil sebagai pemeran utama, namun juga mengambil peran sebagai eksekutif produser.
Tentunya, peran ganda ini menunjukkan keseriusannya terhadap proyek film tersebut. Untuk diketahui, sebagai pemain, Lukman akan memainkan karakter Restu yang menpergolakan batin seorang ayah yang tengah berduka.
Stages of Grief

Pemeran Kasih, Sha Ine Febriyanti mengungkapkan bahwa film ini menampilkan tentang konsep stages of grief.