YouTube Al Ghazali dan Alyssa Daguise Dirilis Jelang Nikah, Langsung Nyaris 100 Ribu Subscribers

Yazir F Suara.Com
Selasa, 20 Mei 2025 | 15:19 WIB
YouTube Al Ghazali dan Alyssa Daguise Dirilis Jelang Nikah, Langsung Nyaris 100 Ribu Subscribers
Jelang Hari Pernikahan, Al Ghazali dan Alyssa Daguise Rilis Kanal YouTube (YouTbe)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menjelang hari pernikahannya yang semakin dekat, Al Ghazali dan Alyssa merilis kanal YouTube bersama yang diberi nama The ALs.

Kanal YouTube ini menjadi ruang pribadi di mana mereka berbagi mengenai pengalaman dan perjalanan hidup dari sebelum pernikahan mereka.

Video pertama yang diunggah di YouTube pasangan tersebut berjudul Get To Know Us.

Di video tersebut, Al Ghazali dan Alyssa menceritakan sisi menarik mereka dari kecil hingga seperti sekarang.

“Masa childhood aku, aku anaknya kalem, shy, nggak banyak punya teman. Jadi aku dulu suka banget berduaan sama adik aku,” kata Alyssa memulai video pertamanya dikutip pada Selasa, 20 Mei 2025.

Tak berbeda jauh dari Alyssa, Al pun mengungkapkan bahwa saat kecil ia juga merupakan sosok pendiam dan pemalu.

Hanya saja yang membedakan, Al kerap bertengkar dengan sang adik, El Rumi.

“Kalau aku dulu masa kecilnya pendiam, pemalu, suka berantem sama El, agak cengeng,” ujar anak sulung mantan pasangan Maia Estianty dan Ahmad Dhani itu.

Baca Juga: Beda dari Ahmad Dhani, Alasan Maia Estianty Konsisten Mau Pernikahan Al Ghazali Digelar Intimate

Soal pengalaman masa kecil, Alyssa menyebut pengalamannya satu panggung bersama Justin Bieber menjadi pengalaman manis yang tak bisa dilupakan.

“Aku on stage sama Justin Bieber,” kata wanita berdarah Prancis itu.

Tha ALs, kanal YouTube Al Ghazali dan Alyssa Daguise

Jelang Hari Pernikahan, Al Ghazali dan Alyssa Daguise Rilis Kanal YouTube (YouTbe)
Jelang Hari Pernikahan, Al Ghazali dan Alyssa Daguise Rilis Kanal YouTube (YouTbe)

Al juga memiliki pengalaman saat kecil yang tak akan dilupakannya. Yaitu saat ia bertemu dengan para pemain bola idolanya.

“Waktu di Malaysia, aku di hotelnya ketemu sama pemain-pemainnya, kayak salah satunya di lift tuh Michael Owen terus Wes Brown,” ujar Al.

Tak hanya menceritakan pengalaman masa kecil, Al Ghazali dan Alyssa juga menceritakan pengalaman tak terlupakan saat mereka dewasa.

Menurut Al, saat ia memutuskan melamar Alyssa adalah salah satu tantangan terbesar yang pernah dialaminya.

Biggest challenge ya adalah melamar Alyssa, karena buat cowok tuh itu adalah langkah yang besar ya,” kata Al.

Berbeda dari Al, Alyssa justru mengungkapkan bahwa perceraian kedua orang tuanya menjadi tantangan terbesar dalam hidupnya.

Biggest challenge my life yaitu harus melewati my parents divorce,” ujar Alyssa.

Setelah menceritakan berbagai kisah kehidupannya, Alyssa mengungkapkan perasaannya menjelang pernikahannya yang semakin dekat.

Model cantik itu mengaku bahagia untuk menyambut kehidupannya yang baru bersama Al.

“Sekarang kita mau memasuki fase kehidupan kita yang penting banget, pernikahan dan membangun keluarga kita sekarang dan itulah definisi kebahagiaanku sekarang,” ujar model 27 tahun itu.

Jelang Hari Pernikahan, Al Ghazali dan Alyssa Daguise Rilis Kanal YouTube (Instagram)
Jelang Hari Pernikahan, Al Ghazali dan Alyssa Daguise Rilis Kanal YouTube (Instagram)

Senada dengan calon istrinya, Al Ghazali juga mengungkapkan rasa bahagianya menuju jenjang pernikahan yang semakin di depan mata.

“Apa yang aku bikin happy saat ini adalah proses untuk ke jenjang pernikahan,” ujar kakak El Rumi itu

Meski mengalami ujian menjelang pernikahan, namun Al mengaku tetap menikmati seluruh prosesnya.

“Jadi menurut aku sekarang ini aku enjoy the moments aja, bawa tenang terus,” katanya.

Di akhir video tersebut, Al Ghazali dan Alyssa mengungkapkan maksud dan tujuan mereka membuat kanal YouTube bersama.

Mereka ingin menginspirasi dan mengedukasi kehidupan dan perjalanan cinta mereka kepada pasangan lainnya di luar sana.

“Dari YouTube channel ini yang ingin kita tunjukan kepada kalian adalah proses kehidupan kita, mungkin gak semuanya, tapi sebagian kehidupan kita yang kita mau bagikan kepada kalian,” ujar Alyssa

“Semoga kita bisa menginspirasi pasangan di luar sana, dan mengedukasi,” katanya menyambung.

Dalam satu hari perilisannya, kanal YouTube The ALs sudah mendapatkan 80 ribu lebih subscriber.

Kontributor : Rizka Utami

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI