Ulang Tahun, Atalarik Syach Malah ke Pengadilan Terkait Kasus Sengketa Lahan

Selasa, 03 Juni 2025 | 14:02 WIB
Ulang Tahun, Atalarik Syach Malah ke Pengadilan Terkait Kasus Sengketa Lahan
Atalarik Syach saat mendatangi Pengadilan Negeri Cibinong, Bogor, Jawa Barat terkait urusan sengketa lahan kediamannya, Senin, 2 Juni 2025.

"Semoga pemerintah bisa menjamin masyarakatnya hidup tenang, karena udah momok sekali ya masalah tanah," keluh Atalarik.

Atalarik Syach butuh ketenangan hidup setelah kegaduhan dengan Tsania Marwa berakhir.

Masalah sengketa tanah cuma menambah beban pikiran Atalarik Syach, yang saat ini ingin mulai fokus berkarya lagi sebagai artis.

"Saya ingin masalah saya beres, ingin hidup tenang sama anak-anak. Saya masih ingin terus berkarya. Saya ingin lebih berkarya saja," tegas Atalarik.

Sengketa tanah kediaman Atalarik Syach dengan Dede Tasno baru terungkap setelah Pengadilan Negeri Cibinong melakukan upaya pengosongan lahan pada 15 Mei 2025.

Kala itu, Atalarik Syach melalui Instagram mengabarkan bahwa dirinya dan keluarga tidak diberi tahu lebih dulu kalau akan ada eksekusi lahan.

Atalarik Syach juga sempat berbagi cerita tentang bagaimana petugas yang datang tidak mau memberikan informasi lebih detail tentang pelaksanaan eksekusi.

Untuk saat ini, masalah dianggap selesai karena Attila Syach menyanggupi pembayaran pembebasan lahan tempat rumah Atalarik berdiri ke pihak Dede Tasno senilai Rp850 juta.

Attila Syach sudah menyetor uang muka senilai Rp300 juta, dengan sisanya akan dilunasi dalam waktu tiga bulan dari kesepakatan.

Baca Juga: Ngotot Merasa Tak Serobot Tanah Orang, Atalarik Syach Sebut Uang Tebusan Rp850 Bukan Idenya

Namun, Atalarik Syach menyatakan tidak pernah meminta Attila menuruti tuntutan pihak Dede Tasno untuk melakukan pembayaran.

"Kemarin tuh sebenarnya bentuk inisiatif adik saya aja," beber Atalarik.

Atalarik Syach pribadi masih merasa dizalimi karena diminta mengosongkan lahan yang terdaftar atas namanya sendiri.

"Kan nggak mungkin, seorang artis, publik figur, dengan mudahnya ambil lahan orang. Nggak mungkin," keluh Atalarik.

Atalarik Syach masih berencana mengambil langkah lanjutan untuk memperjuangkan lahan sengketa yang sudah puluhan tahun jadi haknya.

"Masih akan kami pelajari. Masih harus dipelajari dulu, karena semuanya jadi tahapan baru lagi," ucap Atalarik.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI