Suara.com - Beredar kabar Titi DJ dan Thomas Djorghi sudah menikah diam-diam sejak lama.
Hal ini terlihat dari postingan sebuah akun Instagram @/uhingrilvanita pada 27 Juni 2025 lalu.
Dalam narasi video yang diunggahnya, Titi dan Thomas disebut mengaku sudah menikah sejak lama.
"Akhirnya mengaku juga," keterangan di video tersebut.
"Tidak banyak orang tahu kalau Titi DJ dan Thomas Djorghi sebenarnya sudah lama menikah karena awalnya mereka hanya bilang temenan emang dari kecil sudah berteman," keterangan selanjutnya yang diungkap.
Akun itu pun menyanjung kedekatan keduanya bahkan menilai sangat cocok sebagai pasangan.
"Cocok kok berdua nggak ada yang keberatan. Dan kelihatan muda aja berdua yak," komentar akun tersebut.
Isu Titi DJ dan Thomas Djorghi sudah menikah

Banyak yang langsung percaya kalau mereka benar-benar sudah menikah dan mendoakan untuk kebahagiaan keduanya.
"Selamat semoga benar beritanya yang penting nikah sudah dalam satu iman," komentar netizen.
Baca Juga: Cek Fakta: Dedi Mulyadi Ingkar Janji Beri Bonus Rp2 Miliar untuk Persib
"Ini baru cocok dan serasi, ya ampun andaikan dari dulu mereka berdua sdh bersatu, tiada kata terlambat untuk sebuah kebahagiaan, selamat ya," ucap netizen lain.
Namun jadi ada yang mempermasalahkan tentang agama keduanya karena diduga beda agama.
"Mereka beda agama menikah?" kata netizen.
"Mualaf ya thomas akhirnya," celetuk netizen lain.
Sementara itu, tak sedikit yang masih meragukan kabar pernikahan Titi DJ dan Thomas Djorghi.
Terlebih isu-isu miring sebelumnya yang sudah terlanjut beredar seperti Thomas yang disebut tak suka perempuan dan lainnya.
Hingga mereka diduga hanya berteman baik meski terlihat begitu akrab dan romantis.
"Emang iya, beneran nikah? Kok gue malah ragu," komentar netizen.
"Mana mungkin, setingan doang pencitraan gimmick doang," kata netizen lain.
"Gak menikah mereka berteman baik," timpal lainnya.
Kabar kedekatan Titi DJ dan Thomas Djorghi pertama kali muncul setelah mereka ketahuan kondangan bareng ke pernikahan Rizky Febian dan Mahalini pada Mei 2024.
Beberapa video yang menunjukkan kedekatan mereka akhirnya tersebar ke sosial media.
Mereka sampai diundang ke acara talkshow TV yang dipandu Feni Rose.
Di situ, baik Titi dan Thomas membenarkan jika mereka memang dekat sebagai teman baik.
"Fakta, aku deket sama Titi. Emang sahabatan lama sampai hari ini. Deket. Keseharian bareng ke mana-mana. Besok janjian lagi sama dia," ungkap Thomas saat itu.
Pria 56 tahun ini sekaligus menegaskan kedekatan mereka tak spesial sebagai sepasang kekasih.
"Deket spesial? Oh nggak, sahabat deket. Karena se-era dari dulu," tambahnya.
Mereka adalah taman jalan dan makan karena punya hobi yang sama.
"Temanya lebih makan. Kita hobi makan," lanjutnya.
Pada Februari 2025, Titi DJ mengunggah video bersama Thomas Djorghi.
Mereka nongkrong bareng setelah lama tak bertemu. Ini terlihat dari keterangan yang dituliskan Diva 59 tahun ini.
"Akhirnya ada waktu untuk ketemu bestie lagi, setelah sibuk latihan dan konser SuperDiva," bebernya.
Menariknya, mereka juga sempat kerja bareng untuk pemotretan brand fashion mewah layaknya pasangan.
Beberapa potret dan videonya diunggah Titi DJ di akun Instagramnya pada Maret 2025 lalu.
Melihat mereka begitu serasa, banyak netizen yang berharap keduanya berjodoh.
"Kawin aja ngapain lagi cocok," komentar netizen.
Sementara itu, di akun Thomas Djorghi banyak sekali video bersama Titi DJ dengan konsep konten bersenang-senang dan lucu-lucuan.
Namun ada juga foto mesra mereka bak pemotretan prewedding meski kemudian disangkal Thomas.
"Ini bukan foto pre-wed yaa pemirsa," jelasnya di caption postingannya pada 23 Desember 2024.
Jadi, kabar Titi DJ dan Thomas Djorghi sudah menikah adalah informasi yang salah.
Yang jelas keduanya juga tak terlihat bersama di acara keluarga masing-masing.
Misalnya saat anak Titi DJ, Stephanie Poetri menikah juga tak ada Thomas dalam potret yang mereka bagikan. Jadi mungkin memang mereka hanya berteman namun sudah sangat akrab.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah