Ayah Mertua Meninggal Dunia, Tasyi Athasyia Bagikan Momen Pemakaman dan Tulis Pesan Haru

Yohanes Endra Suara.Com
Selasa, 08 Juli 2025 | 19:20 WIB
Ayah Mertua Meninggal Dunia, Tasyi Athasyia Bagikan Momen Pemakaman dan Tulis Pesan Haru
Momen Pemakaman Ayah Mertua Tasyi Athasyia. (Instagram/tasyiiathasyia)

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, pondok pesantren tersebut menggunakan metode pembelajaran halaqah ala Yaman. Kepergian Habib Abdurrahman tentu menjadi kehilangan besar bagi para santri. 

4. Bak Ayah Kandung

Momen Pemakaman Ayah Mertua Tasyi Athasyia.
Momen Pemakaman Ayah Mertua Tasyi Athasyia.

Bagi Tasyi Athasyia Habib Abdurrahman bin Syekh Al-Attas adalah sosok ayah yang telah dianggap layaknya ayah kandungnya sendiri. Bahkan Tasyi Athasyia mengaku merasa sangat bersyukur karena bisa merasakan rasanya mempunyai figur seorang ayah dari sosok ayah mertuanya itu.

“Terimakasih abah udah membuat tasyi merasakan rasanya memiliki seorang ayah, yang sangat menyayangi anaknya. Tasyi Sayang Sama Abah," tulis Tasyi dalam postingan terbarunya.

5. Tulis Pesan Haru

Momen Pemakaman Ayah Mertua Tasyi Athasyia.
Momen Pemakaman Ayah Mertua Tasyi Athasyia.

Tasyi Athasyia dalam video yang dipostingnya tampak tak dapat menahan air mata kesedihan. Ia juga menuliskan pesan haru yang panjang untuk mengenang sosok ayah mertuanya iti. “Terimakasih untuk segala yg abah berikan.

Terimakasih sudah menjadi sosok manusia yg mengajarkan apa artinya mencintai Allah. Apa artinya menjadi org yg rendah Hati. Abah terimakasih selalu mendengarkan semua cerita2 tasyi, selalu menyayangi Tasyi.”

Bagi Tasyi Abah adalah tempatnya untuk menceritakan segala hal. Ayah mertuanya itu selalu memegang kepalanya dan mendoakan agar Tasyi bisa tetap tenang meski ada masalah yang dihadapi.

6. Kuatkan Suami

Baca Juga: Tasyi Athasyia Jijik Lihat Wujud Balut, Kenapa Makanan Ini Haram dalam Islam?

Momen Pemakaman Ayah Mertua Tasyi Athasyia.
Momen Pemakaman Ayah Mertua Tasyi Athasyia.

Suasana pemakaman Habib Abdurrahman penuh haru dan duka. Tasyi Athasyia bahkan terus menangis di dekat pusara Abah.

Sementara itu, Tasyi juga tetap berusaha menguatkan suaminya, Syekh Zaki yang juga terlihat sangat berduka atas berpulangnya sang ayah.
Banyak yang merasa ikut sedih dan berduka karena melihat tatapan tatapan Syekh Zaki usai memakamkan jenazah Habib Abdurrahman.

Momen pemakaman ayah mertua Tasyi Athasyia tadi memperlihatkan betapa berarti sosok Habib Abdurrahman bagi hidup Tasyi Athasyia dan orang-orang di sekitarnya.

Tasyi juga terus mengucapkan terima kasih pada Abah yang sudah menjadi ayah panutan baginya. Turut berduka cita atas berpulangnya Habib Abdurrahman bin Syekh Al-Attas ayah mertua Tasyi Athasyia.

Kontributor : Safitri Yulikhah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI