Golden Globe Awards 2026 yang digelar Senin (12/1/2026) waktu setempat, sukses menjadi sorotan dunia.
Pasalnya banyak momen emosional dan pencapaian bersejarah yang terjadi di panggung Golden Globe tahun ini.
Salah satu fakta paling menarik dari edisi ke-83 ini adalah munculnya deretan wajah baru dalam jajaran pemenang.
Banyak talenta berbakat yang akhirnya berhasil memecahkan rekor pribadi mereka dengan membawa pulang piala berbentuk bola dunia emas tersebut untuk pertama kalinya.
Dari aktor muda yang mencetak rekor usia hingga sutradara kawakan yang akhirnya mendapat pengakuan tertinggi.
Berikut adalah daftar 10 aktor yang meraih kemenangan perdana mereka di Golden Globe Awards 2026!
1. Owen Cooper

Nama Owen Cooper langsung melambung tinggi tahun ini.
Selain mendapatkan trofi Golden Globe pertamanya, ia juga menorehkan sejarah sebagai aktor termuda yang pernah meraih penghargaan dalam ajang bergengsi ini.
2. Seth Rogen

Aktor komedi senior ini akhirnya membuktikan kualitas aktingnya di ranah televisi.
Baca Juga: Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
Berkat performa luar biasanya dalam serial The Studio, Seth Rogen berhasil menyabet piala untuk kategori Best Male Actor in a Television Series-Musical or Comedy.
3. Jessie Buckley

Dalam persaingan yang sangat ketat di kategori Best Female Actor in a Motion Picture-Drama, Jessie Buckley muncul sebagai pemenang.
Ia berhasil mengungguli nama-nama besar sekaliber Jennifer Lawrence dan Julia Roberts.
4. Paul Thomas Anderson

Meski sudah lama dikenal sebagai sineas papan atas, tahun 2026 menjadi tahun yang spesial bagi Anderson.
Melalui film One Battle After Another, ia secara luar biasa memborong dua penghargaan sekaligus untuk kategori Best Director dan Best Screenplay untuk pertama kalinya.
5. EJAE

Pendatang baru yang kariernya meroket berkat film KPop Demon Hunters ini juga merasakan kebahagiaan besar.