Suara.com - Jika Anda berpikir kisah DJ Bravy siap menjadi ayah dari anak Erika Carlina cukup gila namun ada fakta baru yang terungkap di podcast Deddy Corbuzier jauh lebih mencengangkan.
DJ Brany mengungkapkan jika pria yang diduga menghamili Erika merupakan musuh Bravy sendiri.
Kisah ini layaknya skenario film.
Sebelum mengenal Erika, Bravy ternyata sudah punya beef atau masalah serius dengan pria yang disebut sebagai 'Mr. P' ini.
Konflik mereka berdua terjadi di lingkup pekerjaan sebagai DJ, di mana 'Mr. P' pernah menjelek-jelekkan Bravy di belakang.
Bahkan, menurut pengakuan Bravy, masalahnya lebih dari sekadar adu mulut. Ia pernah mendengar kabar bahwa 'Mr. P' berniat mencelakainya secara fisik.
"Dia mau nyewa orang bayaran untuk mencelakai gua... untuk matahin kaki gua, minimal biar cacat," beber Bravy.
Ketika takdir mempertemukannya dengan Erika yang ternyata dihamili oleh musuhnya, Bravy dihadapkan pada pilihan sulit.
Deddy Corbuzier bahkan berseloroh, "I think it's a sweet revenge," karena dengan membesarkan anak itu, Bravy seolah menunjukkan siapa pria yang lebih bertanggung jawab.
Baca Juga: Bukan Cuma Simpati, Ini Alasan Pilu DJ Bravy Mau Jadi Ayah Anak Erika Carlina
Bravy tidak hanya mengambil alih tanggung jawab yang ditinggalkan musuhnya, tetapi juga merawat wanita yang telah disakiti olehnya. Ini bukan lagi sekadar kisah cinta, melainkan sebuah drama perseteruan pria yang diselesaikan dengan cara paling tak terduga.
Bravy mungkin tidak pernah memukul musuhnya, tetapi dengan tindakannya ini, ia telah memberikan 'pukulan' telak yang menunjukkan kelasnya.
Ia memilih menjadi pahlawan di tengah drama yang diciptakan oleh orang yang membencinya.
Sebuah balas dendam paling elegan yang pernah ada di dunia hiburan.
Bagaimana menurut kalian?