Suara.com - Layanan streaming Vidio pada November 2025 menghadirkan film dan drama Korea yang keren-keren, termasuk Last Summer.
Last Summer adalah drakor romantis baru di Vidio yang dibintangi oleh aktor ganteng Korea Lee Jae Wook.
Selain itu, drakor anyar aktris senior Kim Hee Sun yakni Don't Call Me Ma'am juga akan rilis bulan ini di Vidio.
Jadi, apa saja film dan drama Korea tayang di Vidio November 2025 yang sayang banget untuk dilewatkan?
Intip daftarnya di bawah ini sekaligus sinopsis dan posternya melansir dari Soompi, Asianwiki, Instagram Vidio, dan lainnya. Yuk kita kepoin!
1. Last Summer

Last Summer adalah drama Korea romantis baru yang tayang sejak 1 November 2025 di KBS2, Vidio, dan juga Netflix.
Drama ini menggaet Lee Jae Wook, Choi Sung Eun, dan Kim Gun Woo sebagai pemeran utama.
Last Summer bercerita Baek Do Ha (Lee Jae Wook) dan Song Ha Gyeong (Choi Sung Eun) yang merupakan sahabat masa kecil.
Mereka sering menghabiskan musim panas bersama dan Ha Gyeong menyimpan perasaan pada Do Ha. Namun, insiden dua tahun lalu memisahkan mereka.
Baca Juga: 4 Drama Korea Populer Tema Kerajaan 2025, Terbaru Moon River
Drama ini semakin sayang dilewatkan karena Lee Jae Wook memainkan peran ganda sebagai saudara kembar.
2. Hitman 2

Film Korea berjudul Hitman 2 yang dibintangi oleh Kwon Sang Woo juga akan hadir di Vidio.
Film yang sudah tayang di bioskop pada 22 Januari 2025 lalu ini bisa disaksikan di Vidio mulai 9 November 2025 mendatang.
Hitman 2 adalah film action-comedy yang merupakan sekuel dari film hits Hitman: Agent Jun pada 2020.
Film keduanya ini menceritakan tentang Jun (Kwon Sang Woo) yang menjadi penulis terkenal berkat kesuksesan webtoon 'Assassination Agent Jun'.
Jun menulis musim kedua dari webtoon tersebut, tapi sayangnya gagal menarik minat pembaca.