- eaJ akan menggelar konser di Jakarta pada 21 November 2025.
- Tiket kategori VIP (Standing-Limited) yang dibanderol seharga Rp2.650.000 telah ludes terjual.
- Sementara itu, ketersediaan tiket untuk kategori lainnya pun sudah sangat terbatas.
Suara.com - Musisi Korea Amerika, eaJ segera menghelat konser solo perdananya di Indonesia yang bertajuk "The 1/9 Tour".
Antusiasme para JARS, sebutan akrab bagi penggemar eaJ, terlihat begitu masif menjelang pergelaran.
Konser yang dinantikan ini akan diselenggarakan kurang dari sepekan lagi.
Tepatnya pada Jumat, 21 November 2025, di Basket Hall GBK, Senayan, Jakarta Pusat.
Musisi dengan nama asli Park Jae Hyung ini siap memukau para penggemarnya dengan lantunan musiknya yang khas.

eaJ dikenal dengan liriknya yang introspektif dan melodi yang memadukan berbagai genre.
Rajawali Indonesia, selaku promotor, telah merilis denah tempat duduk beserta daftar harga tiket beberapa waktu lalu.
Tiket dibagi menjadi beberapa kategori dengan harga yang bervariasi untuk mengakomodasi para penggemar.
Berdasarkan pengumuman resmi, tiket kategori VIP (Standing-Limited) yang dibanderol seharga Rp2.650.000 telah ludes terjual.
Baca Juga: Momen Langka, Guruh Gipsy Tampil di Synchronize Fest Usai 50 Tahun Vakum
Hal ini menunjukkan betapa tingginya animo masyarakat untuk menyaksikan penampilan musisi berusia 33 tahun tersebut.
Demikian pula dengan tiket kategori CAT 1 (Standing) seharga Rp1.650.000 juga telah habis dipesan oleh para penggemar yang tidak ingin ketinggalan momen spesial ini.

Sementara itu, ketersediaan tiket untuk kategori lainnya pun sudah sangat terbatas.
Kategori CAT 2 (Standing) dengan harga Rp1.050.000 dan CAT 3 (A/B - Numbered Seat) seharga Rp1.500.000 juga ditandai "Limited" atau terbatas.
Pihak promotor, melalui akun Instagram resminya, memberikan peringatan kepada para penggemar yang belum mengamankan tiketnya.
Peringatan ini menyiratkan agar para JARS segera melakukan pembelian sebelum kehabisan.