Penjelasan Ending Made In Korea, Lanjut Season 2?

Sumarni Suara.Com
Kamis, 15 Januari 2026 | 19:00 WIB
Penjelasan Ending Made In Korea, Lanjut Season 2?
Made in Korea (Disney+)

Suara.com - Drama Korea Made In Korea mencapai puncak cerita di episode keenam sebagai penutup musim pertama.

Dalam episode pamungkas ini, ketegangan antara ambisi dan obsesi dipastikan meledak di akhir cerita.

Sejak episode perdana ditayangkan, Made in Korea menyorot duel psikologis antara Baek Ki Tae dan Jang Geon Young. Keduanya bergerak di jalur berbeda namun saling menghancurkan secara perlahan.

Baek Ki Tae, diperankan Hyun Bin, tampil sebagai simbol kerakusan kekuasaan tanpa batas. Sementara Jang Geon Young yang dimainkan Jung Woo Sung menjelma jaksa dengan obsesi berbahaya.

Bagi kamu tim Jaksa Jang, pasti dibuat kesal, karena Baek Ki Tae berhasil lolos dari segala tuduhan yang ditujukan padanya.

Hyun Bin di Made In Korea (Instagram/disneypluskr)
Hyun Bin di Made In Korea (Instagram/disneypluskr)

Ya, Kang Dae Il akhirnya dijadikan kambing hitam atas kasus-kasus yang menyeret Baek Ki Tae.

Kim Jeong Won yang ternyata memihak Baek Ki Tae menyelundupkan narkoba untuk Kang Dae Il di dalam ruang interogasi. Setelah menyuntikkan narkoba tersebut, Kang Dae Il pun tewas akibat overdosis.

Alhasil, Kang Dae Il yang sudah ditewas dituduh atas kasus pembunuhan Hwang Guk Pyeong (Park Yong Woo) dan jaringan narkoba.

Ironisnya, ternyata Baek So Yeong mengandung anak Kang Dae Il. Kemungkinan besar, Baek Ki Tae sudah mengetahui hubungan Kang Dae Il dan Baek So Yeong sejak awal.

Baca Juga: Taxi Driver 3 Tutup Cerita dengan Rating Tertinggi Sepanjang Penayangan

Kemalangan pun menghampiri Jaksa Jang Geon Young (Jung Woo Sung). Bersamaan dengan Baek Ki Tae bebas, Jaksa Jang justru dituduh menerima suap dan bersekongkol dengan jaringan narkoba Kang Dae Il.

Selain itu, adik dan ayah Jaksa Jang juga dalam bahaya, karena ikut terseret di ending episode 6. Sepertinya cukup sulit bagi Jaksa Jang bangkit, karena kejaksaan yang berada di bawah kuasa Na Yong Cheol diperintahkan untuk membuangnya.

Made in Korea
Made in Korea

Setelah diakhiri dengan ending yang cukup menggantung, drakor yang dikenal juga dengan judul Meideu in Koria ini dipastikan akan berlanjut ke musim keduanya.

Meskipun pihak produksi belum membeberkan jadwal rincinya, drama Made in Korea Season 2 ditargetkan akan rilis pada paruh kedua tahun 2026.

Kontributor : Anistya Yustika

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI