Sarah Sechan Nangis Dengar Pengakuan Ressa Rizky, Sebut Denada Ibu Tak Beres

Yazir F Suara.Com
Rabu, 28 Januari 2026 | 19:05 WIB
Sarah Sechan Nangis Dengar Pengakuan Ressa Rizky, Sebut Denada Ibu Tak Beres
Sarah Sechan Nangis Dengar Pengakuan Ressa, Sebut Denada Ibu Gak Beres (instagram)

Suara.com - Sarah Sechan mengaku ikut menangis usai menyimak curahan hati Ressa Rizky yang berharap diakui Denada sebagai anaknya.

Melalui akun Threads pribadinya, mantan VJ MTV itu menuliskan respons panjang yang menyentil fenomena dua sosok ibu dalam kisah viral berbeda.

Sarah membandingkan dua cerita anak laki-laki yang sama-sama menangis, namun memiliki latar persoalan keluarga dan perlakuan ibu sangat kontras.

Dia menyebut ada dua sosok mama yang tidak beres, salah satunya tentu saja ditujukan pada Denada.

"Sepertinya ada dua mama yang nggak beres di dalam dua cerita ini," tulis Sarah seperti dikutip pada Rabu, 28 Januari 2026.

Menurut Sarah Sechan, tidak semua perempuan yang dipanggil mama mampu membimbing, merawat, serta melindungi anak sebagaimana peran ibu seharusnya.

Dalam unggahan lain, Sarah juga mengaku menonton podcast Denny Sumargo yang menghadirkan Ressa, ibu asuhnya, serta paman yang mengetahui kisah hidupnya.

Dia menggambarkan suasana podcast tersebut penuh kesedihan, tanpa amarah, dan hanya memperlihatkan luka batin mendalam dari seorang anak.

Sarah Sechan mengaku ikut menangis mendengar harapan Ressa yang sederhana namun menyentuh, yakni ingin diakui oleh ibu kandungnya.

Baca Juga: Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati

"Gimana nggak ikut nangis pas dia bicara tentang harapannya dari semua yang dia lewati dan rasakan," ungkapnya.

Dalam podcast tersebut, Ressa menegaskan bahwa dirinya tidak menginginkan materi atau uang dari Denada sebagai ibu biologisnya.

Ressa hanya berharap pengakuan secara terbuka, karena selama dua puluh empat tahun dia merasa hidup tanpa identitas dari ibu kandung.

Dia menyampaikan bahwa sejak kecil doanya adalah dipertemukan dan saling mengakui dengan Denada sebagai ibu dan anak.

Ressa menegaskan dirinya mampu bekerja dan mandiri secara finansial, sehingga tuntutannya murni demi ketenangan batin.

Dia mengaku sedih melihat perbedaan perlakuan Denada terhadap dirinya dan Aisyah, anak Denada yang lain.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI