Suara.com - Empat siswa penyandang disabilitas menaiki bus sekolah ramah disabilitas saat peluncuran armada tersebut di Pendopo Balai Kota, Jakarta, Rabu (21/1/2026).
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meluncurkan 32 bus layanan angkutan sekolah ramah disabilitas di tahun 2026 yang akan melayani hingga 41 ribu siswa di Jakarta.
Armada 32 bus baru yang diluncurkan terdiri dari 13 mikrobus dan 19 bus medium, yang dilengkapi fasilitas khusus seperti lift kursi roda dan tenaga pendamping di setiap unitnya untuk membantu siswa naik-turun dengan aman dan nyaman.
Peluncuran ini juga ditandai dengan pembukaan lima rute baru yang telah melalui uji coba operasional, guna memperluas akses transportasi bagi peserta didik penyandang disabilitas di seluruh wilayah ibu kota.
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, menegaskan bahwa program ini merupakan bagian dari komitmen Pemprov untuk menjadikan Jakarta sebagai kota global yang inklusif dan ramah disabilitas, serta menjamin hak pendidikan yang setara bagi semua anak tanpa kecuali. [ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/bar]