2. Bosan
Pelatih kinerja psikologis dan ketangguhan mental serta penulis 177 Mental Toughness Secrets of The World Class, Steve Siebold, mengatakan kebosanan bisa menjadi salah satu faktornya.
"Berada di sekitar orang yang sama 24/7, tergantung pada hubungannya, dapat menyebabkan kebosanan," tuturnya.

3. Masalah keuangan
Perbedaan dalam kebiasaan belanja dan kesulitan keuangan akhirnya bisa menjadi penyebab utama putus cinta. Salah satu pasangan mungkin menjadi pemboros dan yang lain suka menabung.
4. Seks
Menurut penulis The New Sex Bible dan seksolog residen Astroglide, Jessica O'Reilly, ketidakcocokan seksual bisa menjadi lebih terasa saat sudah lama berumah tangga.
"Perubahan hormonal yang muncul seiring bertambahnya usia dapat menyebabkan perubahan signifikan dalam dorongan seks. Meski setiap pasangan dari setiap usia mengalami perbedaan dalam keinginan, hal ini dapat menjadi lebih jelas seiring bertambahnya usia," jelas O'Reilly.
5. Tumbuh secara terpisah
Baca Juga: Bill Gates Cerai Jadi Trending Topic: Ternyata Uang Tak Jamin Kebahagiaan
Penulis Wired For Love, Stan Tatkin, mengatakan perceraian abu-baru bukanlah peristiwa yang dipicu secara tiba-tiba. Sebaliknya, ini terjadi lambat seiring waktu.