Tak Cuma Mengurangi Stres dan Meringankan Sakit Punggung, Inilah 4 Manfaat Peregangan

Minggu, 24 Oktober 2021 | 16:50 WIB
Tak Cuma Mengurangi Stres dan Meringankan Sakit Punggung, Inilah 4 Manfaat Peregangan
Ilustrasi latihan peregangan. (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Meringankan sakit punggung

Penderita sakit punggung karena terlalu banyak olahraga, duduk, salah tidur, atau sering mengalami kesemutan, akan mendapat manfaat dari peregangan otot.

"Peregangan dapat membantu mengurangi rasa sakit dengan mengendurkan ketegangan pada otot dan meningkatkan aliran darah ke area tersebut," jelas instruktur Pilates di FLY LDN, Emma White.

4. Tidur lebih nyenyak

Tidur sangat penting untuk kesejahteraan kita, baik secara fisik maupun mental. Semakin banyak kualitas tidur yang baik kita dapatkan, maka semakin banyak energi serta fokus yang dirasakan.

Peregangan meningkatkan kualitas tidur dengan mengurangi stimulasi mental dan membuat tubuh lebih santai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI