Kebanyakan orang biasanay menyuruh anak mimisan berbaring atau menengadahkan kepala ke belakang. Padahal, posisi ini salah dan tidak dianjurkan.
Karena posisi ini, justru akan membuat darah masuk kembali ke hidung dan menyumbat jalan napas.
Jadi, sastikan posisi anak tetap tegak dan arahkan tubuh sedikit ke depan. Posisi ini mencegah darah kembali masuk ke hidung atau saluran napas.
![Sarwendah menolong putrinya, Thalia Putri Onsu yang mimisan. [YouTube The Onsu Family]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/07/06/81067-sarwendah-dan-thalia-putri-onsu.jpg)
2. Pencet cuping hidung selama 10 menit
Anda juga bisa memencet cuping hidung anak selama 10 menit untuk mengatasi mimisan. Tindakan ini bertujuan memberikan penekanan pada titik pendarahan agar darah berhenti mengalir. Tapi, jangan lupa minta anak bernapas melalui mulut sementara.
3. Kompres dingin
Anda juga bisa meletakkan kompres dingin pada hidung agar mimisan segera berhentu. Tapi, jangan langsung tempelkan es batu ke hidung. Anda bisa membungkuskan dengan handuk yang lembut.
Bila semua cara di atas sudah dilakukan dan darah tetap mengalir lebih dari 10 menit, lebih baik segera ke dokter untuk mendapatkan penanganan medis. Dokter akan memberikan obat yang sesuai dengan penyebab mimisan.
Baca Juga: 4 Kondisi Kesehatan yang Sebaiknya Menunda Perjalanan dengan Pesawat, Termasukk Kehamilan?