Perancang busana legendaris dunia Oscar de la Renta meninggal dunia di usia 81 tahun. mendiang De la Renta menghembuskan nafas terakhir di kediamannya di Connecticut, Amerika serikat, Senin (20/10/2014) waktu setempat.
Kepastian mengenai kepergian desainer langganan selebritis ini disampaikan istrinya, Annette de la Renta dan anak adopsinya Moises kepada New York Times.
Belum diperoleh keterangan pasti terkait penyebab kematian de la renta. Namun, sejak 2006 silam dia didiagnosa mengidap kanker.
De la Renta dikenal sebagai perancang busana senior yang memulai karirnya di dunia fashion sejak tahun 60 an. Salah satu karyanya yang fenomenal adalah busana pengantin yang dikenakan Jackie Kennedy. Paling anyar, de la Renta membuatkan gaun pengantin untuk Amal Alamuddin, istri aktor George Clooney.
De la renta juga dikenal sebagi desainer langganan para ibu negara AS semisal Nancy Reagan (istri Ronald Reagan), Laura Bush (Istri George Bush) dan Betty Ford. (Dailymail)