Suara.com - Atholl Palace, hotel yang berlokasi di Pitlochry, Perthshire, Skotlandia itu, termasuk ke dalam 28 tempat unik yang wajib Anda kunjungi sebelum mati, berdasarkan survey TravelGround.
Hebatnya lagi, Atholl Palace merupakan satu-satunya hotel di Inggris Raya dan Irlandia, yang masuk ke dalam daftar terunik di dunia.
Hotel ini disejajarkan dengan pondok gunung berapi di Cile, kamar bawah air di lepas pantai Zanzibar, dan cottage bertengger di tebing batu kapur di Negril, Jamaika.
Yang menjadi keunikan Atholl Palace adalah menara suite, kamar rumah manor dan kebun formal.
"Peringkat eksklusif ini membuat hotel kami semakin bergengsi.
"TravelGround memiliki pengikut golbal, dan kami senang Atholl Palace telah diakui di dunia," kata Anthony Kelly, Direktur Pengembangan Bisnis Atholl Palace, seperti dikutip dari laman Eveningtimes.co.uk.
Sementara itu, Mike Cantlay, Ketua VisitScotland mengaku bangga dengan masuknya Atholl Palace ke jajaran elite dunia. "Dengan pemandangan yang spektakuler dan arsitektur megah, Atholl Palace layak diperhitungkan di dunia," katanya.
Anda Harus ke Hotel Ini Sebelum Meninggal
Ardi Mandiri Suara.Com
Selasa, 25 November 2014 | 08:29 WIB

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Profil Pemilik Hotel Amanjiwo, Resort Eksklusif di Sekitar Borobudur
19 Mei 2025 | 18:47 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 21:15 WIB
Lifestyle | 21:03 WIB
Lifestyle | 20:31 WIB
Lifestyle | 19:39 WIB
Lifestyle | 19:11 WIB
Lifestyle | 19:05 WIB
Lifestyle | 19:02 WIB
Lifestyle | 18:56 WIB
Lifestyle | 18:54 WIB