Pindah ke Gedung Putih, Apakah Melania Trump Baik-baik Saja?

Chaerunnisa Suara.Com
Minggu, 18 Juni 2017 | 15:03 WIB
Pindah ke Gedung Putih, Apakah Melania Trump Baik-baik Saja?
Paus Fransiskus saat bersama Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump yang didampingi Melania Trump, Ivanka dan Jared Kushner, di Vatikan, Rabu (24/5/2017). [Alessandra Tarantino/Pool/AFP]

Suara.com - Ibu negara Amerika Serikat Melania Trump resmi tinggal di Gedung Putih, Minggu 11 Juni 2017 waktu setempat. Setelah Melania resmi tinggal di Gedung Putih, kini apakah perempuan 47 tahun itu baik-baik saja.

Selama lima bulan pertama masa pemerintahan suaminya, Melania dan putra bungsunya, Baron tinggal di Menara Trump, New York untuk menanti berakhirnya tahun ajaran di sekolah putranya itu.

"Looking forward to the memories we'll make in our new home! #Movingday," kicau Melania mengiringi foto monumen Washington yang terlihat dari Ruang Merah, Gedung Putih di akun Twitternya, Minggu (11/6) malam.

Barron, menjadi anak-anak pertama penghuni Gedung Putih sejak putra John F Kennedy pada 1963, akan memulai pendidikannya di sebuah sekolah swasta di Maryland pada musim gugur mendatang.

Sementara itu, sejak Melania pindah ke Gedung Putih, gerakan #savemelania bergema di media sosial. Sebagian besar yang melakukan gerakan itu kaum perempuan, sebanyak 53 persen perempuan kulit putih menilai Melania bisa menjadi korban terbesar Trump.

Semua tindakan ini tentu saja merupakan pemikiran logis dari kondisi Melania sejak tiba di Gedung Putih. Pasalnya, dia hanya mengambil foto lain dari sebuah jendela, atau sebuah menara. Satu-satunya kontribusi yang dia berikan ialah saat melindungi reputasinya sendiri dan berhasil menuntut Daily Mail karena menuduh dia bekerja sebagai pendamping.

Kondisi Melania yang tidak akur dengan sang suami, Donald Trump, tampaknya membuat perdebatan itu mencuat. Selama ini, sejumlah media berulang kali mengabarkan adanya dugaan bahwa pernikahan Trump dan Melania bermasalah.

Dugaan ini bahkan diperkuat dengan sejumlah foto dan video seperti saat Melania menolak digandeng suaminya saat berkunjung ke Israel dan Italia belum lama ini. (TheGuardian)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI