Perlakuan Petugas Imigrasi Bandara Singapura Bikin Annisa Pohan Geram

Sabtu, 13 April 2019 | 16:56 WIB
Perlakuan Petugas Imigrasi Bandara Singapura Bikin Annisa Pohan Geram
Annisa Pohan ditemui suara.com di rumah mertuanya, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Jalan Mega Kuningan Timur VII, Jakarta Selatan, Kamis (9/2/2017) [Suara.com/Kurniawan]

Suara.com - Annisa Pohan baru-baru ini curhat di media sosial atas perlakuan tidak menyenangkan yang ia terima dari petugas imigrasi bandara Singapura.

Hal tersebut disampaikan dalam Instastory Annisa Pohan di Instagram @annisayudhoyono, Jumat (12/04/2019).

"Baru kali ini setelah tidak terhitung bolak balik Singapore karena pernah tinggal di Singapura dan urusan lain, sekarang karena ada ibu Ani, baru kali ini petugas imigrasinya tidak sopan dan sombong.." tulis Annisa Pohan seperti dikutip dari Instastory @annisayudhoyono.

Postingan Annisa Pohan tentang imigrasi Bandara Singapura. (instagram.com/annisayudhoyono)
Postingan Annisa Pohan tentang imigrasi Bandara Singapura. (instagram.com/annisayudhoyono)

"Ah kayak saya bakal jadi imigran gelap aja perlakuannya," lanjut Annisa.

"Guys negara kita lebih baik lah, ga perlu ke Singapore kalau ga perlu-perlu amat," imbuhnya.

Kendati marah-marah, Annisa Pohan tidak menjelaskan apa yang telah diperbuat oknum petugas imigrasi kepada dirinya.

Di luar hal tersebut, Annisa Pohan kini tengah fokus merawat sang mertua, Ani Yudhoyono.

Mantan ibu negara tersebut kini sedang berjuang melawan kanker darah dan dirawat di National University Hospital, Singapura.

Semoga segera diberi kesembuhan ya Bu Ani! (Dany Garjito)

Baca Juga: Annisa Pohan dan 6 Artis Bisa Memikat Hati Keluarga Presiden RI

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI