Pakai Busana Kasual, Brian McKnight Hipnotis Penonton Prambanan Jazz 2019

Senin, 08 Juli 2019 | 12:33 WIB
Pakai Busana Kasual, Brian McKnight Hipnotis Penonton Prambanan Jazz 2019
Penyanyi Brian McKnight. [shutterstock]

Suara.com - Prambanan Jazz Festival 2019 hari terakhir yang digelar di Pelataran Candi Prambanan, Yogyakarta, Minggu (07/07/2019) kemarin, berlangsung meriah. Sejumlah musisi yang tampil sukses memuaskan ribuan penonton yang memadati Pelataran Candi Prambanan.

Penampilan Brian McKnight adalah salah satu yang paling ditunggu-tunggu ribuan penonton Prambanan Jazz 2019. Pria 50 tahun tersebut memang punya pesona yang memikat para penggemar untuk tidak melewatkan penampilannya.

Siapa yang tak jatuh hati dengan lagu-lagu romansa yang diciptakan dan dinyanyikan oleh dirinya? Mulai dari lagu-lagu jatuh cinta hingga patah hati, semuanya bisa sangat apik dibawakan oleh Brian McKnight.

Menjadi seorang penyanyi internasional, penampilan Brian McKnight di Prambanan Jazz 2019 ini cukup menarik atensi. Ia memakai busana yang sangat kasual tapi terlihat nyaman.

Pantauan Suara.com, Brian McKnight mengenakan atasan tanpa lengan berwarna putih dan celana jeans berwarna abu-abu kebiruan. Ia menyempurnakan penampilannya dengan sepasang sneakers berwarna putih dangerous bercorak hitam.

Brian McKnight di Prambanan Jazz 2019. (Dokumentasi Rajawali Indonesia)
Brian McKnight di Prambanan Jazz 2019. (Dokumentasi Rajawali Indonesia)

Sementara itu pada malam yang cerah itu, Brian McKnight tampil sangat energik saat menghibur penonton Prambanan Jazz 2019. Ia juga terlihat bersemangat untuk berinteraksi langsung dengan penonton.

Penampilannya sangat sempurna dengan latar belakang Candi Prambanan yang terlihat sangat cantik dari kursi penonton. "Thank you, Prambanan," kata Brian McKnight menutup aksinya di atas panggung.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI