Shio Kuda
Bagi Shio Kuda, Tahun Tikus Logam adalah tahun introspeksi, memperdalam iman dan spiritualitas mereka, bukan tahun investasi keuangan.
Namun, pada tahun ini, Shio Kuda akan berkonflik langsung dengan shio Tikus.
Oleh karena itu, disarankan mereka yang memiliki Shio Kuda, sebaiknya lakukan perlindungan.
![Shio kuda. [Shutterstock]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2018/02/19/54989-shio-kuda.jpg)
Kesuksesan tidak akan datang dengan mudah, tetapi dengan bersungguh-sungguh pekerjaan tentu akan dihargai.
Pada tahun ini Shio Kuda juga akan menerima kesalahan masa lalu dan tidak akan mentolerir orang negatif di sekitar mereka.
Kesehatan juga harus menjadi perhatian yang utama, jadi sebaiknya lebih berhati-hati dengan diet.
Obat untuk mereka yang memiliki Shio Kuda di Tahun Tikus Logam ini adalah Tai Sui. Ini bisa menarik perlindungan dan kemakmuran.
Tai Sui adalah pemimpin tahun ini, ia berubah setiap tahun dan memiliki kekuatan untuk membawa keberuntungan, kesehatan, kesejahteraan, tetapi juga kecelakaan, pertengkaran dan bencana.
Baca Juga: Shio Babi Hadapi Banyak Tantangan di Tahun Ini, Shio Lain Bagaimana?