Desainer Ria Miranda Bagikan Tips Atur Waktu antara Karier dan Keluarga

Selasa, 10 Maret 2020 | 10:16 WIB
Desainer Ria Miranda Bagikan Tips Atur Waktu antara Karier dan Keluarga
Ria Miranda. (Suara.com/Frieda Isyana)

Suara.com - Menjadi seorang desainer pakaian muslim terkemuka di tanah air sekaligus juga seorang ibu rumah tangga membuat Ria Miranda harus pintar-pintar membagi waktu.

Bagi Ria, menjadi ibu rumah tangga ataupun wanita karier memiliki risiko yang berbeda, namun yang penting adalah bagaimana cara membagi waktu dan menyeimbangkannya antara karir dan keluarga.

"Kita harus pintar-pintar bagi waktu antara karier dengan kewajiban kita di rumah," kata Ria saat ditemui Suara.com di kawasan Kemang, Senin (9/3/2020).

Masih banyak perempuan-perempuan di luar sana yang suka membandingkan para ibu dan memberikan komentar. "Kita sudah kerja keras nih, yang positif ya disenyumin aja, yang negatif kita justru buktikan kalau itu nggak benar," lanjutnya.

Bagaimana cara Ria membagi waktunya? Hingga kini, ia mengaku bahwa persoalan tersebut masih menjadi PR-nya hingga sekarang. Dalam kesehariannya, ia harus menjalani hal tersebut.

Namun setiap kalinya ia harus pergi menghadiri acara dan harus meninggalkan anak-anaknya, ia harus memastikan bahwa ia mendapatkan manfaat atau memberikan manfaat, tidak boleh menjadi sia-sia.

"Gimana bisa pergi ke acara ini, sementara anak harus ada yang jemput. Mengatur waktu, terus kayak manajemen keuangan, seorang ibu itu, ya begitu," tuturnya.

Terkadang ia juga tidak mengambil pekerjaan di akhir pekan untuk lebih fokus kepada anaknya. Dan memastikan bahwa ia tiba di rumah sebelum petang untuk meluangkan waktu bersama keluarga.

Dalam rangka Hari Perempuan Internasional yang jatuh pada tiap tanggal 8 Maret, Ria menyebut hari tersebut bisa mengingatkan bahwa masih banyak perempuan yang bisa saling mendukung apapun kegiatan kita. Menginspirasi kita bahwa semua perempuan itu pasti bisa.

Baca Juga: Waralaba Pendidikan Ini Jadi Peluang Ibu Rumah Tangga Dapat Penghasilan

Ria menyarankan bagi semua perempuan Indonesia untuk menganggap apapun pekerjaan yang mereka lakukan memiliki nilai ibadah. Karena hal itulah yang menjadi penyemangat pribadi bagi pemilik merek Ria Miranda ini.

"Apapun yang aku lakukan itu, kalau bisa ada manfaatnya. Jangan sampai sia-sia aja," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI