3 Cara Melembutkan Daging Kambing dengan Bahan Alami

Selasa, 28 Juli 2020 | 07:32 WIB
3 Cara Melembutkan Daging Kambing dengan Bahan Alami
Ilustrasi mengolah daging kambing.

Suara.com - Daging kambing menjadi salah satu protein hewani yang disukai banyak orang. Selain rasanya yang lezat, daging kambing juga kaya dengan manfaat.

Meski begitu, cara melembutkan daging kambing tak boleh sembarangan. Ada tips dan trik yang tepat agar olahan daging kambing semakin nikmat saat disantap.

Melembutkan daging kambing gampang-gampang susah, jika salah daging bukannya jadi empuk dan juicy tapi malah alot dan keras.

Selain itu, tips dan trik melembutkan daging kambing ini bisa langsung Anda praktikkan saat hari kurban Idul Adha pada tanggal 31 Juli 2020. Berikut ini tips melembutkan daging kambing.

1. Melumuri daging dengan nanas dan jahe

Cara paling umum yang digunakan untuk melembutkan daging kambing ialah melumuri daging dengan parutan jahe dan nanas.

Jahe berfungsi untuk menghilangkan aroma bau amis pada daging. Sedangkan nanas memiliki kandungan enzim yang tinggi dan berguna untuk melembutkan daging.

Caranya, baluri kambing dengan parutan jahe dan nanas, jika Anda ingin rasa daging lebih meresap dan gurih saat dimasak, jangan lupa tambahkan kecap.

Setelah itu, diamkan selama 2 hingga 3 jam. Alhasil, daging akan berubah lebih empuk dan juicy.

Baca Juga: Berapa Lama Merebus Daging Kambing Agar Empuk dan Tidak Bau?

2. Pepaya

Selain dengan nanas dan jahe, melembutkan daging juga bisa dilakukan dengan pepaya. Pertama, siapkan buah dan daun pepaya, garam, dan palu.

Kedua, masak daging kambing menggunakan api kecil. Selanjutnya pukul dengan palu hingga lunak. Baluri daging dengan parutan peaya lalu bumbui dengan garam.

3. Kopi

Kopi tak hanya memiliki rasa yang lezat namun juga bisa digunakan untuk melembutkan daging kambing. Caranya, seduh kopi kental tanpa gula. Lalu diamkan sampai digin.

Rendam daging dalam larutan kopi selama 24 jam. Nah dengan begini daging akan menjadi lebih empuk. Aroma kopi yang kuat juga bisa membantu menghilangkan bau ams pada daging.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI