Nampaknya, libur panjang adalah waktu yang tepat untuk mengasah kemampuan memasakmu. Kamu bisa mencoba resep yang sering bersliweran di timeline sosial media.
Bila tak mau coba buat resep yang ribet, kamu bisa coba buat makanan sederhana yang nikmat. Suara.com punya banyak resep masakan menarik yang bisa kamu coba, lho.
4. Berkebun

Bila rumahmu memiliki halaman yang bisa ditanami tumbuhan, coba berkebun, yuk! Kamu bisa menanam tanaman hias atau bahkan sayur mayur. Berkebun bisa jadi kegiatan seru selama libur panjang.
Bila kamu tak punya halaman untuk ditanami, kamu bisa menanam tumbuhan pada pot dan rawatlah dengan penuh kasih sayang.
Kamu dapat mencoba menanam tanaman yang perawatannya mudah seperti kaktus, sukulen, lidah mertua atau tanaman yang sedang hits seperti monstera.
5. Membuat kerajinan
Selama libur panjang, untuk mengisi waktu luang kamu bisa mencoba untuk membuat kerajinan. Kamu bisa coba merajut, membuat gantungan kunci, tas, tempat pensil, atau melukis untuk pajangan.
Kamu bisa mencari tutorial membuat kerajinan ini di media sosial. Libur panjangmu pun akan semakin bermanfaat karena ada hal yang dapat dihasilkan. Bisa dibilang, itu akan jadi liburan produktif.
Baca Juga: Kenormalan Baru, Tren Wisata Staycation Meningkat
Nah, itu dia daftar aktivitas di rumah yang bisa dilakukan selama libur panjang. Dijamin kamu tak akan bosan. Kemampuanmu pun bisa bertambah dan liburanmu menjadi produktif. Selamat berlibur!