Begini Cara Menghindari Penipuan Undian Berhadiah

Rabu, 16 Desember 2020 | 17:22 WIB
Begini Cara Menghindari Penipuan Undian Berhadiah
Ilustrasi Penipuan Undian Berhadiah Lewat Pesan. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Cermati pengirim pesan yang menghubungi Anda
Modus penipuan dapat dilakukan melalui berbagai platform, salah satu yang umum digunakan adalah WhatsApp. Salah satu cara yang paling efektif untuk mengantisipasi modus penipuan adalah memperhatikan nomor akun yang menghubungi Anda.

Contohnya, jika Anda dihubungi oleh akun bisnis WhatsApp yang mengaku sebagai perwakilan dari penyelenggara undian berhadiah, cermati nomor yang tertera pada akun bisnis tersebut. Pastikan nomornya sesuai dengan nomor yang tercantum di situs dan media sosial resmi pihak penyelenggara. Jika nomornya berbeda, apalagi nomor tersebut meminta data pribadi dan informasi sensitif lainnya, pastikan Anda segera melaporkan akun tersebut ke pihak WhatsApp agar dapat segera ditangani.

Untuk melaporkan nomor yang tidak Anda kenal di WhatsApp, Anda dapat mengetuk pilihan Laporkan Kontak/Report secara langsung dari dalam chat.

Setelahnya, sistem WhatsApp akan secara otomatis menerima pesan dan informasi dari berbagai interaksi Anda dengan akun yang Anda laporkan. Apabila pesan tersebut dinyatakan melanggar ketentuan layanan WhatsApp, maka WhatsApp akan memblokir akun tersebut.

3. Waspadai segala bentuk permintaan informasi pribadi dan pemungutan biaya
Verifikasi data dalam penyelenggaraan undian berhadiah adalah hal yang lumrah dilakukan. Pada tahap inilah, Anda selaku peserta undian berhadiah rentan terhadap aksi penipuan yang berkedok verifikasi data pribadi atau pemungutan biaya untuk mendapatkan hadiah Anda.

Untuk itu, perhatikan dengan seksama segala informasi syarat dan ketentuan yang berlaku saat mendaftarkan diri untuk mengikuti suatu program, terutama yang bersifat daring.

Informasi yang biasanya dibutuhkan oleh penyelenggara untuk proses verifikasi pemenang, antara lain nama lengkap, nomor telepon, nomor identitas (KTP/SIM), alamat sesuai kartu identitas, dan bukti nomor undian yang Anda dapatkan.

Selain itu, pada umumnya pihak penyelenggara undian berhadiah tidak akan meminta pelanggan memberikan informasi yang bersifat sensitif, seperti nomor kartu kredit, atau memungut biaya apapun.

Oleh karena itu, Anda harus jeli terhadap segala bentuk informasi pribadi dan biaya yang diminta, baik melalui media sosial, email, ataupun telepon. Tidak ada salahnya memeriksa kembali situs web resmi penyelenggara atau menelepon layanan konsumen untuk memastikan resmi-tidaknya pesan yang Anda terima.

Baca Juga: Modus Penipuan Ngaku KPK, Direktur Penyelidikan KPK Minta Warga Waspada

4. Jangan segan menghubungi pihak penyelenggara
Penting untuk segera mengambil tindakan ketika menemukan atau menerima informasi yang meragukan dan mencurigakan dari seluruh saluran komunikasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI