Foto Prewedding Versi Bar-Bar, Pasangan Pengantin Ini Naik Gunung Pakai Kain Jarik

Rabu, 30 Juni 2021 | 10:29 WIB
Foto Prewedding Versi Bar-Bar, Pasangan Pengantin Ini Naik Gunung Pakai Kain Jarik
Viral Prewedding Bar-Bar, Pengantin Naik Gunung Pakai Jarik (tiktok.com/caplin_shoot)

Suara.com - Berbagai macam ide dan konsep prewedding unik kini bisa ditemukan dengan mudah lewat media sosial. Tak hanya itu, lokasi pemotretan prewedding pun makin beragam.

Salah satu contohnya adalah pemotretan prewedding milik pasangan pengantin satu ini. Momen pemotretan prewedding tersebut diunggah oleh akun @caplin_shoot di TikTok dan menjadi viral.

Pada video tersebut, aksi totalitas pengantin menjadi sorotan. Bagaimana tidak, pengantin rela mendaki gunung dengan menggunakan busana tradisional lengkap.

"Prewed bar-bar naik gunung," tulis keterangan caption pada video tersebut.

"Penuh perjuangan. Sampe terjungkal dong," tambah akun @caplin_shoot sembari menunjukkan momen ketika pengantin wanita hampir jatuh.

Viral Prewedding Bar-Bar, Pengantin Naik Gunung Pakai Jarik (tiktok.com/caplin_shoot)
Viral Prewedding Bar-Bar, Pengantin Naik Gunung Pakai Jarik (tiktok.com/caplin_shoot)

Di sana, terlihat jika pengantin wanita naik gunung dengan menggunakan kebaya dan jarik. Tak hanya itu, pengantin wanita juga sudah dirias dan memakai sanggul.

Sementara, pengantin pria juga tampil rapi menggunakan baju beskap dan jarik disertai blangkon. Aksi totalitas keduanya yang naik gunung demi mendapat pemandangan cantik ini menuai sorotan.

Pemotretan sendiri harus cepat-cepat dilakukan sebelum kabut turun. Meski begitu, hasil dari pemotretan prewedding tersebut tidak mengecewakan.

Viral Prewedding Bar-Bar, Pengantin Naik Gunung Pakai Jarik (tiktok.com/caplin_shoot)
Viral Prewedding Bar-Bar, Pengantin Naik Gunung Pakai Jarik (tiktok.com/caplin_shoot)

Sejak diunggah, video @caplin_shoot tersebut banjir pujian dari warganet. Video itu juga telah ditonton hingga 2,8 juta kali.

Baca Juga: Bertengkar dengan Istri, Viral Aksi Suami Tulis Surat Cinta untuk Minta Maaf

"Fix gua pengen kayak gini. Tapi gatau sama siapa," tulis salah satu komentar yang merasa terinspirasi.

"Bisa jadi referensi lokasi pas prewed nanti."

"Usaha tidak mengkhianati hasil," tambah komentar lain.

"Pengantinnya kuat bener," puji warganet lain yang kagum.

"Nggak nyesel naik gunung hasilnya cakep banget," tulis yang lain.

Selain viral, video prewedding tersebut kini sudah disukai hingga lebih dari 400 ribu kali dan mendapat lebih dari 6,2 ribu komentar.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI