Menurut Marzena Dominiec selaku kepala rumah tangga di Sopwell House, Hertfordsh, menyampaikan bahwa untuk mendekorasi rumah layaknya hotel yaitu dengan menggunakan seprai datar agar bisa mencapai sudut sempurna.
Selain itu, tambahkan juga selimut di atasnya, lalu selipkan ke bagian sudut bawah dan lipat selimut bagian atas ke bawah. Jangan lupa untuk menambahkan bantal pada tiap sisi tempat tidur.
4. Meja dekat tempat tidur harus rapi
Pastikan juga agar meja yang letaknya di sebelah tempat tidur agar selalu rapi. Hindari meletakan tumpukan buku atau tumpukan kertas atau kabel di meja tersebut. Sebab, hal tersebut dapat merusak estetika atau keindahan kamar.
Agar meja tetap rapi, kamu bisa menggunakan meja yang ada lacinya atau meja yang ada lemari kecilnya. Itu berguna untuk menyimpan barang-barang agar tidak memenuhi meja.
5. Tanaman di kamar mandi
Untuk menambah keindahan, kamu bisa meletakan tanaman hias di area kamar mandi. Kamu bisa meletakan tanaman sirih gading atau tanaman gantung lainnya dekat jendela agar kamar mandi terlihat lebih segar.
Atau kamu juga bisa menggunakan tanaman hias dengan media tanam pot seperti tanaman Monstera. Tanaman hias ini mampu bertahan hidup meski minim cahaya. Tanaman ini juga menyukai kelembapan sehingga aman di letakan di kamar mandi.
6. Hiasan Dinding
Baca Juga: Saham Sektor Kesehatan Moncer Selama Pandemi, Pria Ini Mendadak Jadi Miliarder
Kamu juga bisa menambahkan hiasan dinding di rumahmu, seperti lukisan, foto atau bunga kecil atau bisa juga menggunakan wallpaper. Hindari menghiaso dinding terlalu ramai, sebab itu akan mengurangi estetika atau keindahan.