Prime Space Gelar Bazaar UMKM, Hadirkan Beragam Kebutuhan Sehari-Hari

Kamis, 09 Desember 2021 | 16:56 WIB
Prime Space Gelar Bazaar UMKM, Hadirkan Beragam Kebutuhan Sehari-Hari
Holiday Sale Bazaar di Prime Space. (Suara.com/Dinda Rachmawaty)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang akhir tahun, penyewaan area kerja bersama, Prime Space, yang berlokasi di Bellezza Shopping Arcade, Permata Hijau, kembali menggelar Holiday Sale Bazaar yang menghadirkan beragam kebutuhan sehari-hari.

Prime Space menyediakan berbagai macam area kerja, mulai dari Private Serviced Offices, Virtual Office, Co-working Space, Meeting Rooms, Function Room, dan Co-Living Spaces.

Lisa Harsono, marketing Prime Space, menjelaskan bahwa Prime Space memiliki Serviced Offices dengan berbagai macam kapasitas; mulai dari kapasitas 2 sampai 17 orang per-unit kantor.

Dilengkapi dengan beragam fasilitas pendukung dan pembayaran bulanan yang ringan, Prime Space siap untuk menjadi partner bisnis anda.

Lisa mengungkap bahwa bazaar yang digelar 8 - 10 Desember 2021 ini memang bertujuan untuk menonjolkan bisnis UMKM dari para member maupun non member Prime Space.

"Kita memang sengaja untuk mengajak member, untuk memberi mereka peluang, supaya mereka bisa mengekspose produknya secara langsung ke pembeli. Sebagai member Serviced Office di Prime Space, mereka juga merasa diuntungkan melalui event bazaar ini," jelas dia pada Suara.com, Kamis (9/12/2021).

Bazaar yang berada di pelataran Prime Space ini menghadirkan 7 tenant yang cukup beragam. Di antaranya ialah Kina Ceramics, tenant yang menjual handmade artisan ceramics yang terbuat dari tanah liat, dengan cat berwarna-warni yang cukup menarik.

Krisna Jani dan Leona, pemilik Kina Ceramics. (Suara.com/Dinda Rachmawaty)
Krisna Jani dan Leona, pemilik Kina Ceramics. (Suara.com/Dinda Rachmawaty)

"Karena produk kami handmade artisan, jadi tidak ada yang sama satu dengan lainnya. Setelah dibuat dengan dua teknik, yakni dengan mesin putar dan tangan, lalu melewati proses dua kali pembakaran, dan dipainting dengan water based color," jelas Krisna Jani dan Leona, pemilik Kina Ceramics.

Produk yang terdiri dari mug, cangkir, tempat lilin, mangkuk, teko dan masih banyak lagi ini dijual dengan harga berkisar dari Rp 30 ribu - Rp 1 jutaan tergantung ukuran dan tingkat kesulitannya. Namun, jika kamu yang ingin membelinya di bazaar, ada penawaran menarik berupa diskon hingga 40 persen.

Baca Juga: Bantu Pengusaha Saat Pandemi Covid-19, Ganjar Dicurhati UMKM Hingga Gagal Buat Marketplace

Holiday Sale Bazaar di Prime Space. (Suara.com/Dinda Rachmawaty)
Holiday Sale Bazaar di Prime Space. (Suara.com/Dinda Rachmawaty)

Selain Kina Ceramics yang unik, ada pula Michikolatte yang menjual kacamata dan Carolbelle yang menjual handbag, serta busana perempuan. Masing-masing brand lokal ini juga memiliki promo yang sayang untuk dilewatkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI