3. Ok Taecyeon sempat jadi duta pariwisata Taiwan
Idol K-pop yang merupakan anggota dari grup musik 2PM ini melakukan berbagai hal untuk mempromosikan pariwisata Taiwan untuk pasar Korea Selatan di tahun 2019. Salah satunya adalah membintangi video pariwisata yang akan diputar di Negeri Ginseng.
Tak sekadar populer di Taiwan, Taecyeon terpilih juga karena piawai berbahasa Mandarin. Promosi yang dilakukannya diharapkan bisa mendatangkan lebih banyak wisatawan asal Korea Selatan ke Taiwan.
4. Mario Maurer menjadi duta Thailand di tahun 2015-2017

Aktor ini sudah tiga tahun berturut-turut dipercaya mempromosikan pariwisata Thailand. Mario dipilih karena profesional di bidangnya, punya citra yang baik, bisa berkomunikasi dengan baik, dan mempunya banyak penggemar. Selain itu, Mario juga sering melakukan traveling di Thailand, sehingga diharapkan bisa menceritakan soal keindahan Thailand ke banyak orang.
5. Chris Hemsworth pernah ditunjuk sebagai duta pariwisata Australia pada tahun 2016
![Aktor asal Australia Chris Hemsworth yang populer sebagai Thor sang Dewa Petir dalam film-film Marvel menyapa penggemarnya saat Meet and Greet di kawasan Nusa Dua, Bali, Senin (27/5). [ANTARA FOTO/Fikri Yusuf]](https://media.suara.com/pictures/original/2019/05/28/77068-pemeran-thor-chris-hemsworth.jpg)
Pemeran karakter Thor di Avengers ini dipercaya menjabat sebagai Duta Pariwisata Global Kampanye Badan Pariwisata Australia hingga tahun 2017. Kampanye yang dipromosikan Chris berfokus pada wisata perairan kelas dunia. Aktor kelahiran Melbourne, Australia, 36 tahun lalu ini juga bertugas untuk mempromosikan pengalamannya saat menjelajahi pesisir Negari Kanguru.