
Nilai-nilai keluarga selalu menjadi dasar dari LEGO Group, dan hingga saat ini LEGO masih dimiliki oleh keluarga Ole.
“Saat kakek-ku membangun perusahaan 90 tahun lalu, dia hanya memiliki workshop kecil. Tetapi dia memiliki ambisi yang besar untuk memastikan semua anak-anak dapat merasakan manfaat dari bermain,” ucap Thomas Kirk Kristiansen, Ketua dari LEGO Group, mengutip siaran pers yang diterima Suara.com.
“Baik itu tahun 1932, 2022, atau peringatan 100 tahun kami di tahun 2032, kita akan terus berusaha melanjutkan warisan ini dengan membantu seluruh keluarga, dimanapun mereka berada, untuk bermain dengan baik,” kata Thomas.
Merayakan 90 tahun LEGO, penggemar LEGO di Indonesia dapat mengekspresikan kreativitas mereka melalui banyak aktivitas-aktivitas seru di “90 Years of Play” Imagination Playground, yang berlangsung mulai dari 17 Juni hingga 17 Juli 2020, di Laguna Atrium, Mall Central Park. Seteah itu, keseruan masih bisa dirasakan mulai 22 Juli hingga 14 Agustus 2022 di Main Atrium GF, Bintaro Jaya Xchange Mall.
Jadi, tunggu apa lagi? Bisa jadi salah satu pilihan menarik untuk mengisi liburan sekolah, kan?