Pakai OOTD Nuansa Monokrom, Gaya Kece Dara Arafah Dipuji Bikin Adem

Jum'at, 08 Juli 2022 | 14:04 WIB
Pakai OOTD Nuansa Monokrom, Gaya Kece Dara Arafah Dipuji Bikin Adem
Potret Terbaru Dara Arafah (Instagram/daraarafah)

Suara.com - Dara Arafah merupakan salah satu selebgram terkenal di Indonesia. Belum lama ini, keputusannya untuk mantap berhijab menjadi sorotan publik.

Selebgram kelahiran 2000 ini terlihat sangat cantik dengan penampilan barunya. Sebagai seorang artis Instagram, Dara Arafah tentu selalu tampil keren dengan gaya busananya.

Melalui unggahan terbaru di akun Instagram pribadi, Dara Arafah tampak membagikan potret OOTDnya saat liburan di Bali. Jangan ditanya lagi, penampilannya sudah pasti kece sekaligus elegan.

Foto: Pakai OOTD Nuansa Monokrom, Gaya Kece Dara Arafah Dipuji Bikin Adem (instagram/daraarafah)
Foto: Pakai OOTD Nuansa Monokrom, Gaya Kece Dara Arafah Dipuji Bikin Adem (instagram/daraarafah)

"Siapa di sini yang liburannya lebih banyak dari pada kerjanya atau kebalik, ya?" tulis Dara Arafah di Instagram.

Dalam potret tersebut, Dara Arafah tampil cantik mengenakan outfit nuansa monokrom. Ia tampak memakai inner hitam yang dipadupadankan dengan vest putih dan celana kulot warna senada. 

OOTD memang belum lengkap jika tak mengenakan tas, ia juga terlihat menyelempangkan tas warna hitam dan memakai sunglasses. Dia kemudian menutup penampilannya dengan sepatu sneakers warna putih.

Unggahan potret liburan Dara Arafah tentu saja tak luput dari komentar warganet. Tak sedikit juga yang memuji OOTD nuansa monokromnya itu.

"Kece banget Kak Dara, berasa lagi cosplay jadi cewek mamba ya," komentar seorang warganet.

"Cakep banget Kak Dara, outfitnya nggak pernah gagal. Selalu jadi inspirasi outfitku sekarang," ujar warganet lain.

Baca Juga: Marsha Aruan Pamer Potret OOTD Serba Putih, Cantiknya Mirip Bidadari

Ada juga yang mengatakan kalau penampilan Dara Arafah dengan hijab saat ini bikin adem.

"Cantik banget kamu Dara, bawaannya bikin adem setelah kamu pakai hijab," kata warganet tersebut.

"Masya Allah, tambah cakep aja Dara. Suka sama outfit kamu warna begini," tambah komentar salah satu warganet.

Sementara itu, hingga Jumat (8/7/2022) unggahan potret tersebut setidaknya telah disukai sebanyak 38,9 ribu akun.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI